webnovel

Pernikahan Tersembunyi: My Imperfect CEO

Anya hanya bermimpi untuk bisa memiliki kehidupan sederhana yang damai. Namun, hingga saat ini hanya ada kesengsaraan dalam hidupnya. Setiap hari gadis cantik itu harus banting tulang untuk menafkahi ibunya dan dirinya sendiri. Sampai suatu malam, tanpa sengaja Anya bermalam di sebuah kamar hotel mewah, bersama seorang pria tampan yang tidak dikenalnya! Malam itu mengubah seluruh kehidupannya… Aiden menawarkan pernikahan kepada Anya, dengan alasan yang tidak diketahui gadis itu. Tetapi Aiden juga berjanji untuk membuat impian Anya menjadi kenyataan: harta dan kehidupan yang damai. Akankah Anya hidup dengan tenang dan bahagia seperti impiannya? Apakah Anya bisa hidup damai dengan menjadi seorang istri CEO Perusahaan terbesar di asia?

Renata99 · Urban
Not enough ratings
1048 Chs

Hari Pertama

Hari pertama bekerja, Ben menyuruh Anya untuk mempelajari seluk beluk toko di lantai satu. Ia ingin Anya segera beradaptasi dengan lingkungan sekitar agar bisa membantu Rose Scent dengan lebih baik.

Sebelumnya, Ben memanggil seluruh karyawan untuk memperkenalkan Anya. Setiap hari, ia mengadakan pertemuan pagi sebelum toko dibuka, untuk membagikan tugas pada para pegawai yang bekerja hati itu. "Hari ini kita mendapatkan rekan kerja baru di Rose Scent. Perkenalkan namanya Anya dan ia akan menjadi asisten Bu Esther. Selama Bu Esther pergi dinas, Anya yang akan menggantikan pekerjaan Bu Esther di toko."

"Halo semuanya. Nama saya Anya. saya adalah asisten parfumeur yang baru. Mohon bantuannya," Anya sedikit menunduk dan berkata dengan sopan.

Namun, semua orang tidak menyambut perkenalannya itu dengan hangat. Mereka semua menatap Anya dengan sinis dan bergumam sendiri. Meskipun mereka berbisik, Anya bisa mendengar dengan jelas apa yang mereka katakan.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com