Bagaimana cara mengambil resep itu dari tangan ayahnya?
Apakah ia harus menelepon polisi, memaksa agar ayahnya menyerahkan resep itu? Tetapi bagaimana kalau ayah tidak mengakui bahwa resep itu berada di tangannya?
"Ah …" Anya terus berguling-guling di atas tempat tidurnya, tidak bisa terlelap sedikit pun. "Aiden, apa yang harus aku lakukan?"
Tiba-tiba saja, ponsel Anya berbunyi. Ia mendapatkan sebuah pesan suara dari Aiden.
Bukankah Aiden sedang di pesawat? Bagaimana ia bisa menghubunginya?
Anya membuka pesan suara itu dan suara Aiden yang dalam terdengar, "Apakah kamu sudah tidur?"
Itu benar-benar suara Aiden!
Aiden seolah tahu ia sedang tidak bisa tidur. Anya segera membalas pesan itu. "Aku tidak bisa tidur tanpamu …"
Namun, Anya menunggu jawaban yang tidak kunjung datang. Ia segera menelepon Harris, tidak sadar bahwa jam sudah menunjukkan tengah malam.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com