webnovel

Pernikahan Paksa Gadis Desa

Siapa kamu? Seorang gadis desa? Oh, iya. Namanya Laila Fatihani, seorang gadis desa dari desa Wanadadi. Saat masih kecil, ia telah ditinggal kedua orang tuanya ke surga. Dari kecil Laila telah dijodohkan dengan Hilman Syahputra. Tetapi siapa sangka, Hilman telah menikah dengan seorang wanita malam yang pernah ia tolong. Membuat orang tua Hilman murka. Karena sudah menjadi sumpahnya, Redho yang merupakan orang tua Hilman pun memaksa Hilman untuk menikahi Laila. Dengan status Hilman yang sudah memiliki istri itu pun harus menikahi Laila. Pernikahan mereka pun terjadi bukan karena saling suka dan cinta. Hilman terpaksa menikahi Laila karena terkait harta keluarga yang sudah beratasnamakan Laila. Lalu bagaimana kehidupan Hilman, Laila dan istri pertama Hilman berjalan? Kita temukan jawabannya di sini.

Wanto_Trisno · Urban
Not enough ratings
445 Chs

Ke Rumah Kakek

"Terima kasih, Bu." Hilman memberikan uang pada wanita penjaga warung. Lalu ia melihat para pekerja dan orang yang sedang makan. "Pak, kami permisi ... mau ke rumah kakek Pramono."

"Oh, kalau gitu, sampaikan salam kami pada kakek Pramono. Sudah lama juga nggak melihat beliau. Semoga sehat-sehat saja."

"Aamiin, terima kasih, Pak. Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh." Laila mengucap salam perpisahan pada orang yang sedang makan di tempat itu.

"Waalaikumussalam Warahmatullahi Wabarakatuh, Laila. Hati-hati di jalan! Pak Hilman, mohon jaga guru ngaji anak kami dengan baik. Mereka nggak mau ngaji sama Fauzi lagi. Soalnya ngajarnya juga kurang sabar, itu anak."

Akhirnya mereka pamit kepada mereka, para orang tua yang sedang menikmati makan paginya. Mendengar itu, Laila menjadi mengingat Fauzi. Hilman juga mengingat lelaki yang ia temui di mushala dulu. Saat dirinya mengantar Laila pulang ke rumah kakek. Dan Hilman sendiri bekerja di perkebunan.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com