webnovel

Kau Adalah Kebahagiaan Masa Remajaku, Pemuda Yang Kusukai (16)

Editor: Wave Literature

Karena Cheng Weiwan tidak mengatakan apapun untuk waktu yang lama, Han Zhifan kembali bicara. "Apa ada hal lain?"

Air mata perlahan bergulir jatuh dari kelopak mata Cheng Weiwan.

Gadis itu tidak sempat mengucap kata lain karena Han Zhifan langsung menambahkan, "Kalau tidak ada hal lain, aku akan menutup telponnya."

Begitu mendengar perkataan Han Zhifan tersebut, gadis itu menurunkan ponsel dari dekat telinganya dan mengakhiri panggilan.

Masih menggenggam erat ponselnya, dia lalu terduduk di lantai dan mulai terisak pelan.

Sepertinya sempat terhambat kemacetan, sekretaris Han Zhifan terlambat selama sepuluh menit.

Cheng Weiwan tidak menerima panggilan sekretaris Han Zhifan, ia pun tidak tergesa turun ke lantai bawah. Gadis itu terlebih dahulu menenangkan diri sebelum membenahi riasan wajahnya dan perlahan melangkah keluar pintu.

Ketika mereka tiba di rumah sakit, jam sudah menunjukkan pukul sembilan.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com