webnovel

Mesin Jahit Mama

Realistic
Ongoing · 7.2K Views
  • 2 Chs
    Content
  • ratings
  • N/A
    SUPPORT
Synopsis

kisah tentang kehidupan sederhana seorang ibu yang membesarman anak-anaknya seorang diri dengan berbagai keterbatasan adat, budaya sampai ekonomi. hanya karena mimpinya yamg sederhana, dia bertahan menghadapi kerasnya kehidupan, tegar dan tidak pernah patah semangat. ibu yang mencurahkan segala tenaganya dan kemampuannya. kisah ini dilengkapi dengan kisah romance, duka, perjuangan dan budaya yang masih melekat pada sekelompok orang tertentu. selamat membaca??

Chapter 1Prolog

Dia yang pergi tidak akan pernah bisa kembali, sekeras apapun kau memanggil, hanya kepedihan dari pilunya rindu yang menghantui setiap hari pada setiap detik nafas yang berhembus. seandainya dengan berandai itu bisa mengembalikan waktu yang telah terlewati, sungguh akan aku lakukan sekarang juga untuk mengembalikan mu. Aku hanya sangat merindukan mu, Ma.

Perasaan ini masih terus ada, perasaan hampa; rindu, terpukul, meskipun setelah beberapa tahun melihat dengan mata kepala sendiri dia pergi menghadap Ilahi. Aku sungguh sangat merindukannya, rasa tidak percaya dan seolah-olah ini masih seperti mimpi buruk. Berkali-kali ku mencoba menghayal dan meminta diriku untuk bangun dari tidur ku yang panjang ini agar aku bisa segera mengangkat telephone ku untuk dial call ke Mama. Nyatanya, air mata ini menjadi jawaban bahwa semua itu mustahil, semua itu adalah fakta yang pahit yang harus aku terima.

Kenangan akan dirinya selalu ada, kenangan pada setiap kata yang dulu selalu ketanggapi dengan "iya, mama bawell", telephone darinya setiap saat yang tidak perduli aku sedang dimana atau apa, terutama kenangan tentang perjuangan hidupnya yang luar biasa.

Aku tau, mama tidak sendiri dan aku tau diluar sana banyak sekali ibu-ibu tangguh lain nya yang mungkin memiliki kisah lebih sulit dan kompleks. Sayangnya, aku tidak tau cerita mereka. Aku hanya mengetahui, mengalami dan merasakan sendiri perjuangan hebat Mama ku. Dia adalah mama ku yang melakukan perjuangan dalam setiap detik hidupnya melalui mesin jahitnya untuk ketujuh anak nya. Perjuangan yang dipenuhi air mata dan keringat itu terbukti secara nyata berhasil mewujudkan mimpi kecilnya yang terbersit ketika menghadiri acara wisuda saudara jauh nya.

Perjuangan mama melalui mesin jahitnya tidak hanya berhasil memberikan gelar wisuda pada seorang anaknya tapi pada ke tujuh anaknya. Bahkan dia tidak hanya mengantarkan anak-anaknya mendapatkan gelar sarjana, tapi gelar dalam karir pada setiap anaknya yang membuat mereka mampu berdiri sendiri untuk menjalani kehidupannya masing-masing. Keberhasilan telak yang patut dibanggakan dari seorang ibu yang tidak lulus SD namun punya mimpi, dicibir merupakan makananya sehari hari karena ingin menyekolahkan anak-anaknya termasuk anak perempuannya, dia membuktikan tidak ada yang salah dengan perempuan berpendidikan tinggi. Dia mengorbankan seluruh detik yang dia punya dimasa hidupnya demi menjamin bahwa anaknya berangkat sekolah dengan perut kenyang dan cukup biaya untuk itu. Dia yang sekarang dikenang sebagai ibu yang telah berhasil mewujudkan mimipi nya menjadi kenyataan.

Malam ini seperti malam sebelumnya aku mengenangnya dalam kesunyian. Ku memberanikan diri melihat kembali wajahnya yang tersenyum dalam galeri foto di komputerku, menyaksikan setiap video kebersamaan kami yang terekam. Hal ini telah membawa imajinasiku jauh mundur kebelakang, imajinasi ini membawa ku pada setiap langkah dan cerita tentang dirinya yang aku ketahui.

Malam ini, aku ingin menuliskan semua proses berharga dari perjuangnya itu. Aku bukanlah penulis yang handal, aku juga tidak mungkin mengungkapkan jati diri, nama pada setiap tokoh, dan konflik yang terjadi di dalamnya (biarkan itu menjadi bagian pahit yang tidak bermanfaat untuk dibagikan). Cerita ini hanya untuk menyampaikan sebuah cerita yang sederhana, mengenai seorang ibu yang hidup pada zaman dengan keterbatasan adat dan budaya, seorang ibu yang dinikahkan disaat dia sendiri tidak tahu apa arti pernikahan karena usianya dikala itu masih terbilang sangat muda, ibu yang berani bermimpi meskipun mimpi itu hanya terbisit tanpa dia sadari dan pikirkan sebelumnya, ibu yang berani menapik semua keterbatasannya untuk mewujudkan mimpinya. Cerita ini hanyalah persembahan ku sebagai seorang anak kepada mendiang ibunya, karena hanya cerita ini yang bisa kuberikan untuk menunjukan betapa hebatnya mama ku

You May Also Like

The Underachievers (BAHASA)

Gimana jadinya kalau tidak sengaja pindah ke sekolah menengah atas yang tidak wajar? Bagaimana tidak, sekolah ini terdaftar sebagai homeschooling biasa namun berhasil merekrut dan membentuk kelas komunitas yang berisi remaja - remaja dengan talenta dan latar belakang keluarga yang beragam. Mulai dari anak tunggal perusahaan konglomerat, pemenang OSN matematika yang sempat hilang dari publik, jenius IT yang sempat dipenjarakan dari rumah, pekerja kantoran yang masih di bawah umur, ahli bela diri yang sempat terjerat kasus, hingga selebgram dan yiutuber terkenal pun secara diam-diam berada di naungan sekolah itu. Disisi lain, seorang remaja normal yang sejak kecilnya mencicipi kehidupan pahit, telah menjadi definisi nyata dari pepatah 'sudah jatuh tertimpa tangga pula' bernama Noel, tak sengaja pindah ke sekolah itu dan mengubah kesehariannya yang biasa menjadi sesuatu yang tak terduga. Kira-kira, bagaimanakah nasib Noel selanjutnya? . . . . . P R O L O G S e k o l a h . Apa yang kamu pikirkan saat mendengar kata sekolah? . Murid-murid yang menggunakan seragam yang sama? . Belajar selama berjam-jam tiap harinya untuk mempersiapkan satu ujian akhir yang menentukan masa depan? . Namun, tanpa kita ketahui. Ada beberapa sekolah yang jauh dari deskripsi itu. . Sekolah yang bukan sebagai tempat mempersiapkan masa depan, namun sebagai tempat bersandar bagi mereka yang hampir kehilangan harapan. . "THE UNDERACHIEVERS" (para manusia yang memiliki nilai rendah) NOTES: - Tahap On Going. - Mohon dukungannya ya~

LIA_JXY · Realistic
4.9
22 Chs

Dzikir Cinta

"Neng, Aa boleh cium tangannya?" Asiyah mengangkat dagu perlahan, memindahkan pandangannya dari kancing baju dada suaminya menuju wajah sang suami. Pandangan mata mereka beradu, Asiyah tersipu, Salman tersenyum malu-malu. Perlahan tapi pasti Salman menggerakkan kedua tangannya yang gemetar, mengangkat lembut kedua tangan mungil istrinya yang terasa dingin. Salman mencium kedua tangan putih itu, mengecup dengan penuh cinta dan kasih, ia memindahkan kedua tangan Asiyah ke dadanya dengan masih mendekapnya dengan sebelah tangan saja. Tangan kanan Salman naik keatas ubun-ubun istrinya, Salman mulai berdoa dengan menengadahkan tangan kirinya yang masih menekan kedua tangan Asiyah didadanya. Salman berdoa khusyuk dan pelan, memohon keberkahan atas istri yang sudah Allah berikan kepadanya. "Hari ini, Aa sudah sah menjadi suami kamu, doain Aa semoga selalu bisa mendampingi kamu sampai akhirnya kita berjumpa di Jannah Allah nanti ya, kalaupun andai akhirnya maut yang memisahkan kita, Aa gak akan melarang kamu buat nikah lagi ya. Karena Aa sayang kamu karena Allah" Assalamu 'alaikum Jazakumullahu khoir untuk para pembaca Di next novel ini akan bercerita tentang pemeran utama Asiyah Abdullah yang terpaksa bercerai dengan suaminya yang soelh karena sesuatu. Akankah ia mendapatkan jodoh yang lebih baik dari Allah? Nantikan lanjutan kisahnya ya. Novelnya sudah selesai, akan di posting part demi part karena beberapa bagian masih proses revisi sedikit. Jazakumullahu khoiron 

RirinPutriAbdullah · Realistic
5.0
22 Chs

SUPPORT