webnovel

Married With My Arrogant Friend

Gavriel Wijaya, putra pertama kebanggaan keluarga Wijaya pulang setelah sepuluh tahun menyelesaikan pendidikan dan membangun perusahaannya di New York sana. Pulang dengan sifat dan sikap berbeda 180°, Gavriel kembali ingin menggapai cintanya, cinta sahabatnya__Queeneira. Cinta yang belum sempat ia genggam, saat ia harus memikirkan pendidikan dan karirnya. Sedangkan Queeneira, yang terlanjur patah hati ditinggal selama itu sudah tidak ingin untuk berhubungan lagi dengan sahabatnya__Gavriel Wijaya. Lalu, bagaimana cara Gavriel untuk mendapatkan cinta Queeneira kembali, mampukah Gavriel menggengam cintanya, saat Queeneira sendiri sudah tidak ingin dekat dengannya. Ikuti kisah perjalanan dan bagaimana Gavriel mengambil hati sahabatnya kembali.

Haru_lina · Urban
Not enough ratings
737 Chs

Video Alay Dan Menjijikan?

Selamat membaca

¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶¶

Seminggu berlalu…

W&M Boutique And Photo Studio

Waktu berlalu cepat, tidak terasa sudah seminggu berlalu sejak kepulangan Queeneira dari Thailand atau juga Jia yang harus kembali terjatuh setelah sempat dibawa terbang oleh Ezra.

Saat ini, kedua wanita itu sedang bersama di butik milik keluarga Wardhana, tepatnya sedang melakukan pengukuran gaun pernikahan untuk salah satunya—Queeneira.

Mengingat jika waktu pernikahan menyisakan waktu sekitar sebulan lebih, dua keluarga yang bersangkutan semakin gencar mempersiapkan.

Ya…, walaupun calon pengantin pria bahkan masih sibuk dengan pekerjaan, serta urusan lainnya guna libur panjang menjelang pernikahan nanti.

"Jadi, Jia. Gav bilang kalian akan ada bisnis di Eropa beberapa minggu ya?" ujar Queeneira yang saat ini sedang diukur tubuhnya oleh asistennya dan sang mama sendiri terlihat mencatat, duduk bersama wanita yang ia tanya.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com