webnovel

Love Rain

Ara. Seorang gadis yang memiliki sebuah penyakit turunan dari sang ibu, ia harus melakukan hal lain, untuk dapat mengingat sesuatu. Lalu, sebuah mimpi buruk tiba-tiba hadir di malam-malam tidurnya. Mimpi buruk yang selalu membuatnya merasa ketakutan saat terbangun. Juna. Teman masa SMA Ara. Ia menyukai Ara sejak kelas 1 SMA, tapi sampai ia dewasa, ia tak pernah bisa mengungkapkan perasaannya ke Ara. Apalagi, Ara telah memiliki kekasih. Lalu, sebuah kenangan masa lalu, membuat diri Juna selalu diliputi perasaan bersalah dan marah. Dewa. Teman kuliah Ara. Dia anak lelaki yang tidak pernah merasakan kasih sayang seorang ibu. Lalu disaat dirinya memiliki kekasih, cinta lamanya kembali hadir. Kembali mengusik percintaan Dewa. Lalu, dapatkah Ara mengetahui tentang penyebab mimpi buruk yang selalu mendatanginya? Dan dapatkah Juna akhirna bisa menyatakan rasa sukanya ke Ara? lalu bagaimana ia menghadapi rasa bersalah dan rasa marahnya akan kenangan masa lalunya? Dan untuk Dewa, bisakah ia menghadapi godaan cinta masa lalu yang tiba-tiba hadir di tengah kisah percintaannya? Sebuah takdir yang akan menuntun mereka, entah mereka mampu menerima atau tidak dalam memperoleh jawaban yang mereka cari selama ini. Karena semua bukan hanya tentang jawaban, tapi tentang cara kita menerima akan sebuah jawaban itu.

Caira_Asmara · Urban
Not enough ratings
397 Chs

Rasa Penasaran Juna

"Bos saya sebentar lagi sampe mbak, nanti mbak ijin sendiri aja ya? soalnya bos saya pengen tahu orang yang pinjem siapa."

"Oke deh mas."

Sang wanita di minta menunggu sebentar di sebuah kursi yang jauh dari dirinya mengobrol dengan sang pegawai bengkel. Lalu ada sebuah mobil Pajero berwarna hitam memasuki bengkel.

Seorang lelaki berambut panjang yang rambutnya dibiarkan terurai bebas terlihat sangat manis dan manly keluar dari dalam mobil. Ia mengedarkan pandangannya mencari Ari, seorang pegawai kepercayaannya yang baru saja menelfon dirinya.

"Mas bos?" seru Ari sambil menghampiri bosnya yang masih berdiri di dekat mobilnya.

"Orangnya jadi pinjem?"

"Jadi mas bos, itu dia lagi nunggu di sana" tunjuk Ari ke seorang wanita yang tengah duduk di dalam ruangan.

"Yaudah, kamu suruh ke sini aja!" pinta sang bos sambil mengambil sebatang rokok.

"Oke mas bos."

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com