webnovel

Love in the Room

Luna terpaksa berhenti menjadi model karena insiden yang membuatnya hamil dan harus menikah dengan Ethan. Ethan yang merasa bersalah menerima pernikahan itu meski Luna tidak mencintainya, bahkan mengacuhkannya dan meminta cerai setelah melahirkan. Luna yang kehilangan popularitasnya dan juga pemberitaan buruk tentangnya sebagai model, semakin galau karena kehadiran Edward. Dia adalah Mantan kekasihnya yang ternyata adalah kakak tiri Ethan. Edward sudah menikah dengan Viona, tetapi itu dia lakukan untuk menyelamatkan perusahaannya. Siapa sangka, Edward bersikeras untuk mendapatkan Luna kembali meski dia memiliki Viona. "Jangan pernah berpikir aku akan kembali padamu, Edward. Karena saat ini juga aku sudah mencintai Ethan!" Edward tidak peduli akan tolakan Luna, dia terus berulah untuk merebut Luna yang sudah mencintai Ethan. Apakah cinta Ethan dan Luna akan mampu bertahan dari gangguan Edward? Kita lihat kelanjutan ceritanya .... Story by Me Art by pinterest

Nonik_Farellidzy · Urban
Not enough ratings
420 Chs

Semakin Cemburu dan Kesal

Saat jam tujuh malam, Luna sudah menyelesaikan kegiatan pemotretannya. Dia keluar dari studio bersama Fito yang selalu menemaninya, mereka berjalan menuju parkiran yang sudah masih terlihat ramai, karena masih banyak model lain di dalam sedang menjalani sesi pemotretan. Studio itu cukup besar dan ternama, maka banyak fotografer dan model dari beberapa negara pun juga melakukan pemotretan di sana.

Setibanya di parkir, Luna mendapati ban mobilnya kempes. "Astaga, kenapa malah kempes sih? Padahal aku sudah senang karena bisa pulang lebih awal." Luna berdecak kesal sembari memukul body mobilnya.

Melihat Luna yang sedang kesal, Fito urung memasuki mobilnya dan berjalan menghampiri Luna. "Kenapa?" tanyanya.

"Ban mobil kempes, padahal aku ingin segera pulang," jawab Luna dengan bersungut-sungut, lalu kembali berkata, "kalau aku harus menunggu ganti ban, akan terlalu lama. Kedua bayiku pasti sudah menunggu."

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com