webnovel

KALA HUJAN WAKTU ITU..!!

Maaf, novel ini akan di perbaiki untuk season 3nya. Sebab masih kurang sreg dengan hati author. Terima Kasih. Adegan novel ini tidak pure romance. Ada action, thriller dan sebagian lagi ada adegan membunuh dan kata-kata kasar juga ada adegan ranjang. **** Berawal dari kejadian hujan kala itu. Cinta yang seharusnya berlabuh ke pelaminan menjadi petaka buat hubungan Diah dan Akbar. Penyebab semua ini adalah Mike. Pertemuan tak sengaja antara Diah dan Mike membuat semua berantakan. Cinta yang hancur, hubungan kekeluargaan pun musnah. Dan yang tersisa kini hanya ada dendam serta kekecewaan di hati Akbar terhadap Diah dan Adrian juga Mike Lalu.. bagaimana nasib Diah dan Adrian juga Mike yang hendak menikahi Diah..? Akankan pernikahan mereka berjalan mulus? Jangan lupa baca dan vote serta beri, gift, power stone, buka bab dengan koin agar authornya semangat Up. Terima Kasih..

KSIndra · Urban
Not enough ratings
395 Chs

Mencari Tahu.

Sophia tak menggubrisnya, ia berusaha menyentuh wajah Mike yang terperban. Dave yang sudah terlanjur kesal menghampiri Sophia dan langsung menarik tangannya keluar dari kamar.

"Pergi anda dari sini!" bentak Dave.

"Lepaskan saya, saya mau lihat anak saya!" pekik Sophia berontak.

"Gak ada anak anda di sini!" sergah Dave. Membuka pintu dan mendorong Sophia. "Pergi dan jangan ganggu anak saya lagi!!" perintah Dave kesal.

"Dasar perempuan sinting! Siapa sebenarnya perempuan itu sampai ngaku-ngaku sebagai ibu dari pemuda ini?" gerutunya kesal. Memasang earphone pada telinganya.

Braaak.

Pintu tertutup keras. Sophia bergegas bangun, ia lalu menggedor-gedor pintu kamar rawat Mike itu. "Hei.. buka pintunya! Biarkan saya masuk..!" teriak Sophia. Mengutak-atik knop pintu yang sudah terkunci dari dalam oleh Dave. Dan terdengar sangat gaduh hingga ke kamar Diah yang ternyata bersebelahan dengan kamar Mike.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com