"Bagaimana jika aku menolak?" Raine tidak mengambil botol yang sedang melayang di udara selagi ia melihat ke arah penyihir itu. Apakah jangan-jangan dia seorang penyihir kegelapan?
"Kau pikir, kau mampu melakukan itu?" Ucap penyihir itu menantang, ia menopang dagu seakan membalas tatapan Raine.
Raine tidak ingin mengalah dari perdebatan ini. "Katakan kepadaku, di mana Torak berada." Dia berkata dengan lantang.
Karena sebelumnya ia memberi perintah untuk membunuh penyihir itu, masa depan pun ikut berubah. Di dalam penglihatan sebelumnya, seharusnya Belphegor, Jenedieth dan penyihir berambut hitam yang sedang bertemu dengan penyihir dari pack Blue Moon, di dalam suatu tempat mirip sebuah bar. Namun, keadaan pun berubah menjadi seperti ini dan Raine sedikit bingung karenanya.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com