webnovel

DI KEHIDUPAN YANG LAIN

Bila ada kehidupan yang berbeda, kehidupan lain yang memungkin kau untuk bisa mendapatkan apa yang tidak bisa kau dapatkan sebelumnya, apakah kau akan mencobanya?

Walaupun ada harga yang besar, yang harus dibayar untuk itu, apakah tidak masalah?

Bila kau mencintai seseorang di kehidupan sebelumnya dan kau tidak bisa bersamanya, lalu kalian berakhir terpisahkan oleh ruang dan waktu, apakah tidak apa- apa untuk mengambil kesempatan kedua di kehidupan yang lain untuk berharap bisa mendapatkannya?

Apakah harapan untuk bisa bersama tanpa harus memikirkan konsekuensi yang mengikuti setelahnya adalah sebuah kesalahan juga?

Ada banyak deskripsi rumit mengenai cinta dan ada lebih banyak lagi penjabarannya, tapi cinta yang wanita ini miliki tidak salah, bukan? Ketika dia sudah mengorbankan segalanya dan pada akhirnya harus merelakan semua yang bisa dia miliki untuk hal yang lebih benar, bukankah cinta seperti itu pun besar perannya?

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com

Next chapter