webnovel

Aku! System!

Pembaruan hanya di hari Selasa dan Jum'at. dan setiap pembaruan adalah 5 bab! =========== Xun Er: ge-ge, kenapa kau bisa begitu kuat? Xun Er bahkan jarang melihat ge-ge berlatih? Kaguya: Kau membebaskanku dari segel itu dan membantuku dalam masalah keluarga! Semua milikku saat ini adalah milikmu! Jibril: Guhehehe, Dunia Baru!? Aku penasaran, seberapa menarik dunia itu?! . . . . Yang Kun: Hai Hai, jangan terlalu banyak bertanya dan berpikir! Aku! System! bisa melakuan apapun! Itu wajar bukan? Dunia: Battle Through The Heavens -> Naruto -> Battle Through The Heavens -> Soul Land II -> Battle Through The Heavens -> No Game No Life Zero (sedikit) ->Highschool DxD -> Battle Through The Heavens -> Ancient Strengthening Technique -> The Great Ruler -> Against The Gods! Mungkin ada beberapa perubahan untuk ke dunia nantinya, tapi fanfic pasti akan berakhir di dunia ATG.

Yuuya3 · Anime & Comics
Not enough ratings
545 Chs

Pertandingan?

Ada banyak area untuk bertarung di belakang Shrek Plaza. Warna area pertarungan ini semuanya berbeda, dan dipisahkan menjadi empat warna utama — putih, kuning, ungu, dan hitam.

Jika seseorang menatap jauh ke selatan Shrek Plaza, mereka bahkan dapat melihat area pertarungan berwarna abu-abu.

Bei Bei menunjuk ke arah area pertarungan di sebelah alun-alun saat dia berkata, "Area pertarungan yang berwarna berbeda mewakili tahun siswa yang berbeda, yang dibedakan menurut warna cincin jiwa."

"Area pertarungan berwarna putih adalah untuk siswa baru, seperti cincin jiwa sepuluh tahun tingkat terendah. Dengan demikian, area pertarungan berwarna kuning adalah untuk siswa tahun kedua dan ketiga halaman luar, dan area pertarungan ungu untuk siswa tahun keempat dan kelima. Adapun area pertarungan hitam adalah untuk siswa tahun keenam."

"Tujuan kami tentunya untuk bisa menapaki area pertarungan hitam, dan jika kita lulus dari area itu, maka kita akan dapat memperoleh sertifikat kelulusan dari halaman luar akademi." Bei Bei sangat membara saat mengatakan ini sembari matanya juga mengeluarkan api.

"Area pertarungan abu-abu di kejauhan itu milik Soul Engineering Institution. Jika membandingkan dalam hal ukuran, maka itu yang terbesar karena mengambil sekitar dua per tiga dari area pertarungan keseluruhan. Bagaimanapun, area itu lebih dikenal sebagai area uji coba."

"Karena kami masih di tahun kedua, maka kita akan memasuki area kuning, kalian tunggu disini, aku akan mendaftarkan diri."

Bei Bei pergi dengan cepat meninggalkan Yang Kun dan Xu Sanshi dibelakang. Disaat keduanya menunggu, Yang Kun berbalik dan menatap dua sosok akrab disana.

"Baru aku tinggal sebentar dan kau mencari masalah, atau mungkin kau memang magnet masalah?" Medusa berjalan kesisi Yang Kun saat mengatakan itu.

Yang Kun terkekeh dan berkata, "Tidak, bukan aku yang mengambil inisiatif, itu adalah dua orang ini. Kau sendiri, bukankah kau mendapat dua pengikut kecil?"

Mata Yang Kun menatap Jiang Nannan disana, serta satu gadis kecil lain yang nampak cantik tapi terlihat lebih energik.

Gadis itu tampak berusia sekitar 11-12 tahun, dimana rambut hitamnya yang sangat panjang diikat menjadi ekor kuda di belakang punggungnya, dan seluruh tubuhnya dibalut oleh pakaian biru muda yang menggambarkan sosoknya yang sedang tumbuh dan halus.

Ngomong-ngomong pakaian itu adalah pakaian khusus dari murid baru, atau angkatan pertama.

"Kuperkenalkan meski tidak perlu. Yang berambut emas ini Jiang Nannan, sedangkan yang hitam adalah Tang Ya."

"Halo Saudara Senior!"

Keduanya menyapa dengan hormat dan Yang Kun hanya melambai kecil pada keduanya disana.

Tang Ya, meski bukan keturunan langsung dari Tang San, tapi masih ada beberapa hubungan tipis di tubuhnya, dan kebetulan Martial Soul miliknya adalah Bluesilver Grass.

Tapi yang menarik mata Yang Kun adalah sesuatu di dalam dirinya, sesuatu yang gelap yang belum terbangun. Kasus yang sama seperti milik Ma Xiaotao !!!

"Nannan..." Xu Sanshi ingin mengatakan sesuatu, tapi dihentikan oleh kaki Yang Kun yang menginjak kakinya!

Dengan tatapan kejam, dia memberi kode: "Sapa dengan biasa, buat dirimu biasa!"

Xu Sanshi segera mengangguk, "Nannan, halo lagi."

Jiang Nannan sedikit terkejut, tapi setelah melihat Yang Kun, dia tahu apa yang terjadi dan segera menjawab dengan dingin: "Ya."

Disaat suasana canggung, Tang Ya tiba-tiba mengangkat tangannya dengan energik: "Senior! Apakah kau akan bertarung dengan Bei Bei?!"

"Bukan hanya Bei Bei, tapi dengan Xu Sanshi juga. Ini dua lawan satu."

"Koreksi Yang Kun, itu bukan pertarungan, tapi pemukulan sepihak!" Medusa tidak bisa menahan diri untuk mengatakan itu.

Yang Kun tertawa, "Sebagai seorang senior, mengajari juniornya adalah kewajiban! Dan langkah paling tepat, adalah dengan dipukul !!!!"

Jiang Nannan dan Tang Ya entah kenapa sinkron dengan Yang Kun dan memberikan anggukan serius disana yang membuat Xu Sanshi mengedutkan bibirnya!

Kedua wanita ini cantik tapi berduri !!!

Pada akhirnya Bei Bei kembali dan memberi senyum tampannya. Tapi senyum itu semakin hangat dan lebar saat melihat Tang Ya, jelas ada hubungan diantara keduanya!

Keenam orang itu terus berbicara dengan akrab selagi menunggu giliran penggunaan arena. Selama waktu singkat mereka berbicara, akhirnya waktu pertarungan dimulai.

Bei Bei berjalan ke arena dari lounge. Beberapa siswa yang duduk di dekat arena sudah mulai meneriakkan namanya saat dia muncul.

"Thunderbolt Bei Bei, Thunderbolt Bei Bei..."

Sepertinya meski masih Tahun Kedua, ketenaran Bei Bei masih sangat tinggi dan tidak kalah dengan siswa Tahun keempat ataupun kelima.

Pada saat ini, Xu Sanshi juga berjalan ke Arena, diikuti oleh Yang Kun yang tiba-tiba muncul di arena menghadapi kedua sosok disana.

Ada seorang guru berumur empat puluh atau lebih yang ada di tengah arena. Tapi bahkan dia terkejut dengan kemunculan Yang Kun dan tidak bisa menahan diri untuk membuat wajah bingung.

Jelas dia bingung dengan Yang Kun yang tiba-tiba muncul!

Ketika mereka bertiga akhirnya mencapai Arena, Xu Sanshi dan Bei Bei sama-sama memiliki ekspresi dingin di wajah mereka.

Ini bukan pertama kalinya mereka berada di arena, tapi ini adalah pertama kalinya mereka bekerja sama di arena ini!

Di masa lalu, mereka berdua bertarung satu sama lain, tetapi sebagian besar duel mereka berakhir dengan seri. Karena alasan inilah, keduanya juga dikenal bahkan oleh siswa-siswa disana.

Tapi kali ini berbeda, lawan mereka adalah "Senior" dari Halaman Dalam!

Wasit pertandingan dengan cepat mundur sembari berteriak, "Pertandingan, dimulai !!!"