KLUNG
"Ini baru mau berangkat Mas. Sedang nungguin bus di dekat toko," jawab Nadia.
"Hati-hati ... nanti sore kalau nggak hujan aku ke kosan ya. Boleh nggak?" tanya Mas Huda.
"Ke kos an? Ngapain?" tanya Nadia.
Kembali Mas Huda tersenyum sambil menggelengkan kepala.
"Memangnya harus ada alasan ya? Buat ketemu sama pacar sendiri?" tanya Mas Huda sambil menambahkan emo tersenyum di akhir katanya.
Nadia pun mengiriman emo yang sama pula.
"Malah senyum doang! Gimana nih? Boleh apa enggak?" tanya Mas Huda lagi.
"Iya deh, terserah sama Mas Huda saja, Tapi kalau main di kos an, kita ngobrolnya di luar lho Mas, di dekat taman," jawab Nadia.
"Iya ... lagian siapa juga yang pingin ngobrol di dalam? Kamu ini ada-ada saja," jawab Mas Huda.
"Sama satu lagi, nggak kemalaman," tambah Nadia.
"Siap Nona manis ...," sahut Mas Huda mendengar perkataan Nadia yang memang terkesan ada-ada saja dan adakalanya terasa aneh jika didengarkan.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者