Kediaman Ludius,
Mobil telah sampai didepan pintu utama. Dengan cepat Ludius dan Silvia langsung menuju kamar dimana Azell berada.
"Longshang, sebenarnya apa yang ingin kamu tunjukkan padaku?". Tanya Ludius di ambang pintu kamar tamu. Dia dan Silvia mendekat kearah Azell dan berdiri disampingnya.
"Lihatlah ini..!". Longshang memiringkan tubuh Azell yang masih tertidur, dia membuka sebagian pakaian Azell dan memperlihatkan tanda di punggung Azell.
Sontak Silvia dan Ludius terkejut melihat simbol dari Organisasi Black Emperor yang tersembunyi di bagian punggung di bawah lengan kanan Azell.
Silvia terkejut hingga menutup mulutnya tidak percaya dengan apa yang dilihatnya. "Azell, bagaimana ini bisa terjadi Ludius?. Kejam sekali.. Apa shashuang sengaja menjual Azell pada Black Emperor?". Silvia mengusap wajah Azell yang tertidur pulas.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者