"Ah.." Poppy menghela panjang, "Aku tidak akan pernah melupakan rasanya terjebak di dalam mimpi buruk itu." Ujarnya dengan wajah sendu, "Ketika harus membiarkan tubuhku dilihat dan disentuh oleh pria-pria di luar kehendakku. Dan mengatahui bahwa aku tidak bisa lari dari tempat itu. Aku merasa ingin mati saja. Jumlah pekerja wanita yang berada di tempat ini jauh lebih banyak dibandingkan dengan mereka yang dahulu bekerja untuk Hell Gate. Jika benar ini adalah kerja paksa, maka mereka yang berada di balik ini semua pasti adalah orang-orang yang sangat kuat."
"Beast Empire. Aku dengar ketuanya.."
"Hallo.." Tiba-tiba segerombol pria menghampiri meja mereka.
Emma langsung menghentikan bicaranya dan menatap dengan dahi berkerut kepada lima pria yang sedang memberikan wajah sok tampan itu.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者