Sakit hati. Siapa yang tidak sakit hati di saat dirinya didiagnosa memiliki suatu penyakit, terlebih penyakit tersebut dapat berakibat fatal bagi mimpinya selama ke depan, bagi keluarganya, bagi semua yang orang lain harapkan. Penyakit ini bisa membuat dirinya tidak bisa memiliki anak. Jauh lebih sulit dibandingkan orang lain yang memang tidak memiliki penyakit tersebut.
Rapuh, hal tersebut yang memang Evelyn rasakan saat ini, seolah semua harinya adalah keburukan yang belum pernah ia bayangkan. Seolah semua yang akan terjadi nantinya adalah hal paling suram dan kelam yang memang Evelyn tidak akan pernah nantikan. Evelyn tahu betul bagaimana semua orang berharap padanya, bagaimana semua orang menginginkan dirinya memiliki anak, memiliki buah hati yang kelak menggemaskan.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者