Holland van Devries, orang tuaku memberi aku nama seperti itu. Kata Mama, Papa lah yang mengusulkan nama ini. Mama bercerita bahwa Papa sangat menyukai Netherlands. Papa pernah bersekolah di sana sebelum Papa bertemu dengan Mama. Nama depanku adalah sebutan untuk dua daerah di Netherlands dan Papa pernah berkata kepadaku bahwa ia sangat menyukai nama Holland ini. Sementara van Devries adalah nama keluarga Papa.
Aku lahir dan tinggal di Buitenzorg bersama kedua orang tuaku. Opa dan oma van Devries juga tinggal di kota ini, namun rumah mereka cukup jauh dari rumahku. Setiap satu minggu sekali, mereka selalu berkunjung dan membawakan aku mainan. Mereka sangat menyayangiku. Tetapi kini mereka sudah tidak tinggal di Buitenzorg. Opa dan Oma pindah ke Netherlands saat umurku 3 tahun. Aku tak mengingatnya, namun Mama bercerita padaku bahwa aku menangis saat tahu Opa dan Oma pergi. Perjalanan yang sangat jauh membuat aku tak bisa bertemu mereka lagi.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者