Wajah Lin Fan berubah. Aura ini sangat kuat, faktanya, hanya merasakannya saja hampir membuat saluran napasnya tersekat.
Tak disangka BOS sepertinya akan bersembunyi di Dinasti Qinshen. Ini bukan sesuatu yang Lin Fan harapkan. Terlebih lagi, petir ungu tadi membawa serta perasaan tidak menyenangkan seolah-olah seseorang telah menembus melalui sesuatu.
Apa orang ini diam-diam berlatih di dalam istana selama ini dan trauma dari serangan hebat yang telah membangunkannya untuk menembus ke tingkat yang lain?
"HAHA!"
Lin Fan melengkungkan kepalanya menghadap langit dan tertawa liar.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者