Tiba-tiba hal yang tidak terduga terjadi tepat di depan kedua mata kepala Gathan sendiri. Gadis itu yang awalnya memakai kemeja kotak-kotak berwarna biru dongker, kini hanya menggunakan kaos tanpa lengan warna hitam setelah tadi ia menanggalkan kemejanya. Hal yang langsung membuat mulut Gathan menganga lebar dengan tingkah gadis itu.
"Mau ngapain tuh cewek?" celoteh Gathan masih mengamati gadis itu dari dalam mobil. Gadis itu berjalan pelan menuju pinggir jalan raya berusaha menarik perhatian pengendara mobil yang lewat di sekitar area jalan itu. "Waw," gumam Gathan tersenyum kagum pada gadis itu.
Setelah menunggu beberapa menit, akhirnya ada sebuah mobil Ferari yang berhenti di depan gadis itu. Kaca mobil perlahan terbuka, gadis itu berjalan mendekat. Dua orang pemuda bergaya metroseksual sedang memandang penuh minat pada gadis itu.
"Hei, Manis. Ada yang bisa kita bantu?" tanya salah satu pemuda yang memakai jaket hitam memulai pembicaraan.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者