"Aish, sudahlah. Nikmati saja hari ini, anggap saja kamu sedang berlibur. Dan setelah semua itu, aku ragu kalau kamu tidak lelah dengan rutinitasmu." Berulang kali Casanova meminta agar Aldini untuk tetap tenang, dan hanya perlu menikmati satu hari ini saja. Namun sayang, tidak peduli seberapa kerasnya Casanova berusaha, masih tidak bisa untuk membuat Aldini tenang.
Hingga pada akhirnya, Casanova hanya diam dan membiarkan Aldini melakukan semua hal yang ia inginkan. Setelah beberapa saat berlalu, akhirnya Casanova berhasil menarik ikan ke daratan. Dia mendapatkan ikan yang cukup besar, sekitar sepuluh sampai tiga belas centimeter.
"Yosh, akhirnya dapat! Hei, Aldini. Apa kamu juga tidak berniat untuk memancing? Ingat, aku tidak akan membagi hasil tangkapanku denganmu, ok!" teriak Casanova sembari memegang ikan hasil tangkapannya.
"Eh? Eh!! Ya-yang benar saja!" balas Aldini mulai panik.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者