Menikahlah Denganku 405
Sebelum makan siang, Bima menjemput Seruni di rumah Rama dan membawanya ke apartement mereka, sudah ada beberapa staf yang ada di apartemen mewah yang harganya puluhan M itu yang memepersiapkan segala sesuatunya untuk menyambut tamu undangan. Seruni tersenyum melihat Dewa ada di ruangan itu dan tengah memberi instruksi kepada beberapa staf yang ada di sana.
"Sudah dari tadi, kak?" sapa Seruni mengejutkan Dewa.
"Ah, Runi. Kamu membuat aku terkejut," Dewa tersenyum menatap perempuan yang ada di depannya, sepertinya Seruni terlihat semakin cantik setelh menikah dengan Bima. Dewa meraba dadanya dan dia harus jujur meski dia mengakui masih menyukai istri atasannya itu tapi rasa di dadanya tak lagi seperti dulu. Dan dia harus bersyukur mengenai hal itu karena tentu akan sangat menyakitkan kalau dia masih mencintai dan berharap pada Seruni.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者