webnovel

Majikanku Cinta Lamaku

Cinta lama di masa remaja yang masih melekat apik di hati seorang gadis bernama lengkap Wiyana Aqila, membuat dia tak menyangka bisa kembali bertemu dengan pria yang dia cintai. Awalnya dia sangat bahagia kembali bertemu setelah bertahun tahun lamanya mereka berpisah, sayangnya Wiyana tak sempat mengatakan isi hatinya. Sampai di hari mereka bertemu kembali, dia cukup terluka ketika tahu bahwa pria yang dia cintai ternyata telah memiliki anak. "Kamu pria yang sangat buruk, Ken bernasib sial karena mempunyai papa sepertimu!" "Kalau begitu berikan dia perlakuan baik itu," tandas Haidar tiba tiba saja sukses membuat Wiyana gelagapan. Tak pernah terbesit dalam benaknya untuk bekerja di bawah naungan pria yang ia cintai, padahal pria itu sudah melupakan dirinya. Bagaimana kah Wiyana akan menjalani hari harinya? Sanggupkah dia menjalani hari menjadi pengasuh anak dari pria yang cintai? Temukan jawabannya dalam kisah ini.

SinagaKiyowo · 现代言情
分數不夠
392 Chs

Meminta Izin ke Jakarta

Suasana di ruang makan itu seketika menegang, tangan Wiyana yang siap untuk meletakkan makanan ke piring Kaila jadi terhenti sebab putrinya bertanya hal yang menurut Wiyana sangat menyinggung perasaannya.

Wiyana letakkan kembali sendok nasinya, dia duduk dengan menegakkan tubuhnya.

Dia menatap masakkan dengan pandangan yang kosong, Wiyana mengangguk beberapa kali. Dia mengigit bibir bawahnya.

"Mama nggak akan bilang apa apa, Kai. Kamu masih terlalu kecil untuk memahami ini, lagi pula ini masalah orang tua. Tugasmu bukan tau apa yang terjadi di antara mama dan papamu, tapi belajar dengan giat jadilah anak yang cerdas dan melanjutkan pendidikan yang jauh lebih tinggi agar tidak diremehkan oleh orang yang berderajat lebih tinggi dari kita, mengerti?" ucap Wiyana menatap serius Kaila.

Kaila kehilangan selera makannya, lagi lagi mamanya seperti ini.

鎖定章節

在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者