Utrecht terkenal salah satunya karena memiliki jaringan kanal tertua di Belanda, dibangun sekitar 2000 tahun silam oleh bangsa Romawi. Dan Kanal yang menduduki posisi paling vital bernama Oudegracht, yang terletak persis di tengah kota Utrecht.
Uniknya di kedua sisi Oudegracht terdapat ruang penyimpanan yang disebut wharves.
"Wharves ini dahulu digunakan sebagai tempat menyimpan barang dagangan. Sangat ramai, terutama saat East India Company mencapai masa kejayaannya," tutur sang pemandu di kapal yang membawa Anya, Amoka dan Bima tour berkeliling kanal.
Anya dan Bima mengangguk-angguk kagum mendengarkan pemandu tour-nya. Sangat keren menurut mereka. Mereka berdua bisa melihat ratusan 'wharves' yang berderet itu tidak ada yang terbengkalai. Banyak 'wharves' yang kini berubah menjadi restoran, bar, bahkan bioskop.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者