Hening, Bayu dan nur sedang mengutip durian yang jatuh semalam kemudian dibawa kepondoknya Bayu yang selama musim raja buah ini ditinggali ayahnya.
Kalo lagi musim gini gak boleh ditingga, harus bermalam dan biasanya ayahnya Bayu ditemani istrinya atau adik-adiknya Bayu secara bergantian, belum bisa ngarepin Bayu karena ujian akhir sebentar lagi.
Bayu membelah durian kesukaan Hening dan Nur, buahnya gak besar tapi isinya kuning, pulen dan legit. Rasanya juga sangat enak terus bijinya kecil. Hening dan Nur bisa lupa diri kalo udah makan durian ini, dan jenis yang Hening sama Nur makan ini cuma ada sepuluh batang dengan buah yang gak gitu banyak.
Sama bapaknya Bayu buah itu gak di jual, khusus buat Hening dan Nur serta keluarga dan kerabat aja. Kalo jenis yang lain pasti di tolak kepengepul buah.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者