Ratu berada di sebuah restoran yang cukup besar juga baru yang ada di Kota Bandung. Tempat ini memang sedang popular belakangan karena pemandangannya yang menarik. Berada di dataran tinggi, restoran ini memiliki pemandangan yang spektakuler apalagi saat datang malam hari. Sebagian tempat makannya juga berada di luar ruangan. Siska dan Andre yang memaksa Ratu untuk datang malam ini dan tidak ada salahnya mencoba hal baru.
Suasana sedang cukup ramai walau sebenarnya itu adalah hari kerja. Ratu dengan celana juga kemeja motif floral yang sedikit menunjukkan kulit perutnya. Dia duduk bersama Siska di sisi kanannya dan Andre di sisi kirinya. Memesan makanan juga minuman yang memang sudah menjadi ciri khas dari tempat tersebut.
"Seru kan tempatnya?" tanya Siska yang memberi rekomendasi.
"Tempat gini mah di Jakarta juga banyak kali. Ya menang sih emang di pemandangannya," Andre menimpali.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者