"Kenapa ada Randy disini?" Tanya Ronald pada istrinya.
"Biarkan. Lagipula dia tidak berbuat apa apa." Ucap Ferdi yang ada disana.
"Ah. Bikin bad mood aja." Ketus Ronald.
Clara menatap orang yang sedang duduk dengan sangat tegang sekali. Pria itu terus terusan menatap foto kematian ayahnya. Apa yang baru saja terjadi dengan nya hingga seperti patung yang tidak memiliki ekspresi itu? Clara merasa aneh saja. Dia tidak seperti itu sebelum nya.
Clara ingin menghampirinya tapi saat itu...
Sarah datang dengan menawarkan makanan pada pacarnya. Clara mengembuskan napasnya. Seketika itu dia terpikir akan kata kata ayah nya. Terkadang dia juga bingung dengan ayahnya. Dulu waktu dia masih sehat dia mengenalkan dirinya pada Ronald. Tapi... Saat dia telah berpulang di malah merestui hubungan nya dengan Randy.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者