~Beberapa Bulan Kemudian~
Tian Ren sudah berusia 14 Tahun, tentu saja dengan bertambahnya usia penampilan dan kekuatan Tian Ren juga meningkat.
Kekuatan miliknya saat ini sudah bisa dikatakan kuat untuk anak diusianya, atau bahkan diusia atasnya.
Tian Ren sudah berada Di Rank 56, dan juga kekuatan Iblisnya juga meningkat menjadi 70.000.
Itu dikarenakan Tian Ren sering berlatih menggunakan [Black Imperial Demon Sword] yang pada dasarnya memiliki kekuatan iblis.
Dengan menggunakan itu atau berlatih dengan itu membuat Tian Ren lebih menguasai kekuatan iblisnya, dan kekuatan iblisnya itu juga meningkat.
Yang pertama keluar dari pelatihan tertutup itu adalah Xiao Xiao, setelah itu Mu En menanyakan tentang sesuatu kepada dirinya.
1 bulan kemudian Wang Dong dan Wang Qiu'er yang keluar dari pelatihannya, dan tentu saja kekuatan mereka berdua meningkat.
Rank Spirit Wang Dong meningkat hingga Rank 36 dari latihannya itu, dia juga berhasil menemukan arti sejati cahaya dan lebih kuat dari sebelumnya.
Wang Qiu'er tidak jauh berbeda dengan Wang Dong, saat ini dia berada di Rank 46 dan juga lebih kuat.
Setelah mereka berdua selesai Yuhao menjadi yang terakhir menyelesaikan pelatihannya.
Selain itu Wang Dong dan Yuhao juga menyerap Tulang Spirit Beast yang mereka miliki.
Tentu saja itu berhasil dengan bantuan dari Mu En, sementara Wang Qiu'er sudah keluar dari sana sebelumnya.
Tian Rei juga sudah kembali dan sudah memiliki Cincin Kelima ya, dan itu berusia 10.000 tahun.
Rank milik Tian Rei saat ini adalah Rank 53, berbeda 3 Rank daripada Tian Ren.
Ma Xiaotao masih berada diruangan yang sama seperti sebelumnya, itu dikarenakan Yang Ling belum memberitahukan caranya.
Maksudnya adalah Yang Ling belum memberitahukan Solusinya, tentang caranya juga ada yang belum tahu.
Api milik Ma Xiaotao sudah menjadi api terkuat yaitu 'Absolute Flame' hanya orang yang memiliki 'Absolute Ice' yang bisa menekan itu.
Tentu saja pemilik 'Absolute Ice' itu harus lebih kuat daripada dirinya, jadi disini Yuhao tidak bisa berbuat apapun.
Ada cara lain, yaitu menekan 'Absolute Flame' dengan 'Absolute Flame' Juga dan itu lebih kuat.
Tapi mereka tidak tahu siapa pemilik 'Absolute Flame' karena itu sampai saat ini belum ada kemajuan dari Ma Xiaotao.
Tapi Yang Ling memberikan sebuah Saran jika Ma Xiaotao Harus dibawa Ke Tempat miliknya.
Itu artinya tempat tinggal Tian Ren juga yang adalah 'Holy Island' dan dia juga sudah mendapatkan Izin.
Tentu saja Mu En dan Xuan Zi setuju dengan itu, lagipula tempat itu adalah tempat dimana 'Raguel' tinggal.
Waktu untuk pergi kesana belum ditentukan, karena akan bersamaan dengan Murid Murid yang ingin kesana.
Yang Ling juga berkata jika 'Seven Shrek Devils' diperbolehkan atau diizinkan untuk pergi ke Tempatmya.
Lagipula Tian Rei yang meminta Izin untuk itu, dan itu diizinkan, jadi selama beberapa waktu mereka akan berlatih disana.
Mu En dan Xuan Zi tidak memiliki alasan untuk menolak, dengan begitu Para murid nya itu juga akan menjadi kuat.
Tian Ren, Tian Rei, dan yang sudah selesai latihan tidak kembali keasramanya, karena mereka tinggal di Pulau itu.
Sampai dimana semua dari mereka sudah keluar, maka mereka akan kembali ketempat mereka.
...
Tian Ren saat ini sedang berada di Arena untuk menonton pertandingan kelasnya yaitu kelas 1 dengan kelas 2.
Tentu saja tidak ada yang tahu jika Tian Ren berada disana, lagipula dia baru saja kembali dari Pulau itu.
Tian Rei tidak ada disana karena dirinya sedang berlatih, sama seperti Wang Qiu'er yang berada dikamarnya bersama Yuki.
Selama Wang Qiu'er berlatih, Tian Ren yang menjaga dan merawat Yuki. Tian Ren juga mengetahui jika Yuki lebih dekat dengan Qiu'er dibandingkan dengannya.
Ya... Mungkin saat ini Wang Qiu'er sedang berlatih atau bermain dengan Yuki seperti berjalan jalan.
Dia sedang melihat pertarungan persahabatan dimana itu memberatkan tim kelasnya.
Lagipula Kekuatan Inti kelasnya tidak berada disana, Tian Rei Tian Ren, Wang Qiu'er Wang Dong, Yuhao dan Xiao Xiao, tidak ada disana.
Dan mereka yang disana lebih tepatnya Murid kelas 1 mengetahui jika Guru Mu dari Kelas 2 sengaja mengadakan pertandingan ini.
Hanya saja tiba tiba Yuhao, Wang Dong dan Xiao Xiao datang yang membuat mereka semua terkejut.
Mereka menggunakan pakaian yang dasarnya sama, yaitu berwarna Putih degan atribut tambahan lainnya.
Guru Zhou Yi senang melihat itu sedangkan guru Mu Sama sekali tidak senang, karena mereka adalah Tim Terkuat selain 'Three Shrek Royal Devils'
Demi memberi kejutan besar pada Zhou Yi, Fan Yu tidak memberitahukan kedatangan mereka bertiga.
Dia Justru membiarkan mereka langsung mendatangi pertarungan, lagipula ada yang ingin melihat perkembangannya.
"Guru Zhou, Kami Kembali" Ucap Mereka bertiga sambil memberikan hormat.
"Baguslah Kalau kalian Kembali.... Kemana 3 Lainnya?" Ucap Guru Zhou Yi.
Yang dia maksud adalah 'Three Shrek Royal Devils' karena dia tidak melihat mereka dimanapun.
Yuhao dan yang 2 lainnya terkejut, karena mereka tahu jika Tian Ren dan Tian Rei tidak mengikuti pelatihan.
Itu diberitahukan oleh Mu En saat mereka masih berada disana, dan mereka juga belum bertemu lagi.
Mereka hanya melihat sebentar Wang Qiu'er sebelum dia tidak terlihat lagi, jadi mereka tidak tahu kemana 3 orang lainnya.
"Bukankah mereka sudah memberitahu Ibu?" Tanya Yuhao.
"Mereka sama sekali belum Muncul.... Apa yang terjadi?" Tanya Guru Zhou Yi
Yuhao menjelaskan jika Mereka bertiga belum melihat 'Three Shrek Royal Devils' apalagi Dua Tian.
Seharusnya mereka sudah kembali kesini jika tidak melakukan apapun saat di Pulau itu.
Mereka juga menjelaskan jika Tian Rei beberapa bulan yang lalu mencari Cincin Spirit Beast.
Itu membuat Zhou Yi terkejut sekaligus senang, karena dengan begitu Tian Rei adalah Spirit King.
Pada Akhirnya Guru Zhou Yi mewajarkan alasan mengapa mereka tidak muncul, lagipula Yuhao dan temannya juga baru muncul.
Apalagi dengan sifat Tian Ren yang seperti itu, Guru Zhou Yi hanya bisa menghela nafas saja.
Karena itu juga mereka akan mengadakan pertarungan persahabatan antar kelas 1 dan kelas 2.
Saat Yuhao dan yang lainnya kembali, semangat kelas 1 langsung meningkat pesat.
Pada awalnya Guru Mu tidak ingin melanjutkan Pertandingan, tapi karena perkataan Dai Hubin dia setuju mengadakan pertandingan.
Karena Dai Hubin Tidak berpikir jika Yuhao pasti sudah bertambah kuat, jadi dia ingin Pertandingan ini untuk balas dendam kepada Yuhao sekaligus mengembalikan harga dirinya.
Setelah memilih ulang anggota tim mereka, pertandingan pun dimulai.
...
Dari dalam sebuah ruangan ada 2 orang yang adalah Yan Shaozhe dan Du Weilun, ruangan itu telat berada diatas arena.
Mereka berdua sedang melihat atau akan melihat pertarungan antara kelas 1 dan kelas 2,lebih jelasnya pada Yuhao.
"Aku tidak menyangka, hanya dalam waktu singkat pertumbuhannya luar biasa" Ucap Du Weilun yang ditujukan kepada Yuhao.
"Ya... Memang pertumbuhannya luar biasa, Asalkan tidak dibandingkan dengan Anak yang sedang menonton itu" Ucap Yan Shaozhe.
Mendengar itu Du Weilun melihat kearah dimana Yan Shaozhe melihat, dan ada seseorang disana.
Seorang Pria yang menggunakan pakaian Putih dengan Berbagai Atribut warna lainnya sedang duduk di kursi penonton.
Pakaian yang dia gunakan bukanlah pakaian yang sama dengan Yuhao, itu terlihat lebih sederhana (Simple)
Lagipula dia biasanya memakai pakaian berwarna Hitam, dan mereka tahu siapa dia, dia adalah Tian Ren.
"Mengapa dia tidak Berkumpul bersama Kelasnya?" Ucap Du Weilun.
"Begitulah Sifatnya..." Balas Yan Shaozhe.
Mereka melihat jika Tian Ren sedang duduk disana tanpa ada Seorang pun diarena yang menyadari Keberadaannya.
Mungkin karena pemilihan tempat yang bagus membuat dirinya tidak diketahui Keberadaannya.
Atau hanya mereka saja yang fokus kepada apa yang terjadi di Arena jadi tidak memperhatikan Kursi penonton.
"Saat itu dia sangat kuat.... Seberapa kuat dirinya saat ini?" Ucap Du Weilun.
"Kuat Atau sangat kuat jika dibandingkan para Murid..... Apakah kau tahu dia yang menjadi kunci kemenangan Akademi Shrek" Ucap Yan Shaozhe.
Du Weilun Agak terkejut, dia tahu jika Akademi Shrek memenangkan Turnamen tapi tidak tahu jika Tian Ren yang menjadi kuncinya.
Kemudian Yan Shaozhe menjelaskan apa yang terjadi saat di Turnamen itu, dia mendapatkan info itu dari Xuan Zi.
Tentu saja itu membuat Du Weilun terkejut karena kekuatan yang dimiliki Tian Ren itu 'Broken'
"Aku ingin Tahu apa yang dia capai dimasa depan" Ucap Du Weilun masih melihat Tian Ren.
"..... Pasti sesuatu yang tinggi, dibantu dengan keluarganya itu bukanlah hal yang mustahil" Ucap Yan Shaozhe.
Mereka berdua tidak melanjutkan percakapan mereka meskipun Du Weilun agak penasaran.
Penasaran dengan keluarga Tian Ren, karena tadi Yan Shaozhe menyebutkan tentang itu.
Tapi karena pertandingan sudah dimulai mereka tidak membahas itu, mereka menonton pertandingan itu.
<><><><><><><><><><><><><><><><><>
Arc Baru. 14 Tahun Tian Ren....
Harusnya Sore Atau siang Upnya, tapi Author nya Ketiduran..... Jadi Bikin Chap Barunya Sore.....
Karena itu Saat INI Update nya...
Maaf jika ada Typo atau ada kesalahan dan ketidakjelasan....