Keesokan harinya...
#Indonesia#
Anna keluar dari dalam kantornya. Iapun berjalan memasuki lift yang cukup kotor.
"Hmmm dasar pemalas! kenapa lift kotor seperti ini tidak dibersihkan?! brengsek!" umpat Anna.
Tak lama kemudian pintu lift terbuka, Anna langsung melangkahkan kakinya keluar dari dalam lift. Ia berjalan menuju Cleaning Service yang sedang duduk sembari mengobrol dengan rekannya. Tapi tiba-tiba saja ia tergelincir karena terdapat air yang cukup banyak. Anna terjatuh tapi tidak dilantai melainkan di pelukan Angga.
"Kamu tidak apa-apa?" tanya Angga menatap Anna. Wajah Anna pun memerah ketika melihat Angga yang menatapnya.
"Ah aku tidak apa-apa," Anna pun berdiri tegak. Setelah itu ia kembali melangkah mendekati Cleaning Service yang sedang asyik mengobrol.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者