"Memang siapa yang telah mengetahui hubungan filla dan pak seno? " nita sepertinya begitu penasaran dengan yang tadi yoga ucapkan tentang filla.
"Dion " jawab yoga, "ketika aku minta dia mengantarku ke suatu tempat untuk melihat sebuah bangunan yang sudah lama aku incar, dan dion yang pertama kali melihatnya. Dia yang melihat filla bersama laki-laki itu di dalam mobil "
"Satu mobil bukan berarti pacaran kan? mungkin mereka berteman atau saudara? " kata-kata nita mengingatkan yoga untuk tidak berasumsi tanpa mengetahui kebenarannya.
"Kalau satu rumah? " yoga berbalik bertanya pada nita.
Nita terdiam sejenak, "Satu rumah? oppa dokter diam-diam juga ngintip kehidupan pribadi wanita lain ya? "
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者