webnovel

Chaos Devourer

Di Dunia yang kejam ini kekuatan berada di atas segalanya. Dimana yang lemah akan gugur dan yang kuat akan terus bertarung untuk bertahan hidup dan menjadi yang terkuat. Lin Feng dan Gurunya dibunuh oleh orang dari dunia dewa yang menjadikan mereka berdua tumbal untuk bisa memasuki dunia yang dia tinggali dan mengambil teknik rahasia yang tersimpan di dalamnya. Namun jiwa Lin Feng berhasil lolos dari maut setelah diselamatkan oleh seseorang dari masa lalu yang datang padanya menawarkan bantuan. Sekarang dia dilahirkan kembali dan berlatih teknik rahasia yang diinginkan pembunuhnya itu. Dia bersumpah akan datang ke alam dewa dan membalaskan dendamnya. Note : Novel ini saya bikin untuk mengisi waktu luang saja... jadi turunkan ekspektasi anda jika membaca Novel saya wkwk karena kalau dari segi penulisan masih sangat runyam dan perlu banyak belajar wkwk. Terima kasih semua yang sudah baca dan dukung novel saya

LazyFnrr1r · 玄幻
分數不夠
250 Chs

Chapter 96 : Reruntuhan Dunia Immortal

Keesokan harinya di d ruang bawah tanah, Mu Feng yang sedang bermeditasi diatas batu besar membuka matanya "Jumlah kekuatan jiwa yang diserap dari Petir penghancur jiwa ternyata jauh lebih banyak dari yang aku kira"

"Membuatku bisa membelah jiwaku beberapa kali lagi dan sekarang seluruh jiwaku sudah berjumlah delapan ribu lima ratus jiwa" Kata Mu Feng dengan tenang, saat dia selesai membelah jiwanya menjadi tiga, ternyata kekuatan jiwa yang berasal dari Petir Penghancur Jiwa masih tersisa hampir dua puluh persen yang membuatnya bisa membelah sebagian jiwanya beberapa kali lagi.

"Aku tidak ingat kalau berlatih teknik seribu jiwa semudah ini... di kehidupanku sebelumnya, aku baru bisa mencapai tahap ini setelah beberapa ribu tahun dan kekuatan jiwaku saat itu berada di tingkat delapan Sun Realm" 

"Tapi di kehidupanku kali ini, aku bisa melakukannya kurang dari sepuluh tahun dan jiwaku saat ini masih berada di tingkat dua menengah Sun Realm saja" Kata Mu Feng, puas dengan hasil latihan di kehidupan barunya ini.

Tiba-tiba terdengar suara ketukan dari pintu besi ruang bawah tanah "Ini saya Zhao Fan, seluruh warga desa sudah berkumpul di halaman latihan sesuai perintah anda kemarin" Kata Zhao Fan.

"Baiklah... aku akan menemui mereka dulu baru mulai latihan tertutupku" Kata Mu Feng dengan tenang, dia lalu turun dari batu besar dan berjalan menuju pintu besi.

Saat Mu Feng membuka pintu besi ruang bawah tanah, Zhao Fan langsung menyambutnya "Apa semua sudah berkumpul di halaman latihan? " Tanya Mu Feng.

"Mereka sudah berkumpul semuanya tuan... tapi apa yang sebenarnya mau anda beritahukan pada mereka sampai menyuruh mereka berkumpul pagi ini dan anda sendiri yang memberitahukannya pada mereka? " Tanya Zhao Fan pada Mu Feng, dia tidak tahu kenapa Mu Feng melakukan ini, Mu Feng juga sering memberikan perintahnya pada Zhao Fan dan Zhao Fanlah yang akan menyampaikan perintah Mu Feng pada warga desa. Tapi Mu Feng malah yang memberitahukannya secara langsung, tanpa perantara.

"Apa yang ingin aku beritahukan adalah tentang menaklukkan planet ini dan... "

"Sesuatu yang berhubungan dengan balas dendam kita" Kata Mu Feng dengan tenang, yang langsung membuat Zhao Fan terkejut "Apa yang anda maksud dengan balas dendam kita?! " Tanya Zhao Fan pada Mu Feng tapi Mu Feng tidak menjawabnya dan hanya tersenyum.

Mereka berdua langsung terbang saat keluar dari markas militer dan pergi ke gunung latihan, mereka berdua lalu berhenti di langit di atas menara Kultivasi "Selamat pagi tuan! " Seluruh warga desa menundukkan kepala mereka dan menyambut Mu Feng yang tiba diatas menara Kultivasi, Mu Feng hanya mengangguk.

"Aku tahu kalian pasti penasaran dengan informasi yang mau aku sampaikan hari ini"

"Oleh karena itu, aku tidak akan basa-basi lagi... " Mu Feng lalu menatap seluruh warga desa.

"Dua tahun... aku akan memberikan kalian waktu dua tahun untuk berlatih sekuat tenaga kalian karena setelah dua tahun ini berlalu... "

"Kita akan mulai misi menaklukkan benua selatan ini" Kata Mu Feng dengan tenang yang langsung membuat semua orang heboh.

"Tapi sebelum memulai misi penaklukkan benua selatan ini... aku akan memberikan kalian kesempatan untuk membalaskan dendam kalian setelah dua tahun ini berakhir"

"Baru setelah kalian menyelesaikan urusan kalian... kita akan langsung memulai misi penaklukkan benua selatan ini" Kata Mu Feng dengan tenang, perkataan Mu Feng kali ini membuat seluruh warga desa bersemangat. Mereka sudah tidak sabar lagi untuk menghancurkan seluruh orang yang membuat mereka menderita sebelumnya dengan kekuatan baru mereka sekarang.

"Setelah benua selatan sudah di taklukkan... kita akan mulai menaklukkan benua-benua yang lain dan aku hanya akan memberi waktu sepuluh tahun untuk menaklukkan seluruh planet Tagia ini" Kata Mu Feng tenang.

Mendengar perkataan Mu Feng, seluruh warga desa terlihat sangat terkejut karena ambisi Mu Feng tidak hanya benua selatan, tapi satu planet yang ingin dia kuasai.

"Apa ini tidak terlalu berlebihan pemimpin? Tuan Mu Feng ingin kita menguasai seluruh planet Tagia hanya dalam waktu sepuluh tahun" Tanya Wu Yao pada Liu Feng.

"Saya juga berpikiran sama seperti Wu Yao... apa ini tidak terlalu ambisius? " Tanya Tang Li pada Liu Feng. Dan hanya Xu Feng yang diam tanpa berkata apa pun dari ketiga pemimpin pasukan.

"Apanya yang terlalu ambisius? Tidak ada yang mustahil jika kita dibantu oleh tuan Mu Feng" Kata Liu Feng dengan yakin.

"Jika dulu saat tuan Mu Feng menyelamatkan kita semua... dia berkata bahwa dalam tujuh tahun yang akan datang, kita semua akan menembus ke ranah Nascent Soul dan memiliki kekuatan yang sangat kuat"

"Kalian pasti bilang kalau itu terlalu ambisius... tapi lihat kita sekarang... bukan hanya kita berempat saja yang berhasil menembus ke ranah Nascent Soul setelah tujuh tahun bersama dengan tuan"

"Tapi saat ini hampir dua puluh orang yang berhasil menembus ke ranah Nascent Soul dengan bantuan tuan Mu Feng... jadi apa yang dikatakan oleh tuan itu sama sekali tidak terdengar ambisius karena kita pasti bisa melakukannya" Jawab Liu Feng dengan sangat yakin, dia dulu menganggap kalau ranah Nascent Soul itu sangat sulit untuk dicapai, tapi setelah mendapat bantuan Mu Feng, kultivasi mereka meningkat dengan sangat cepat dan sudah lama menembus ke ranah Nascent Soul.

"Kalian pasti bertanya kenapa aku ingin menguasai planet Tagia ini secepatnya, benarkan? " Tanya Mu Feng pada seluruh warga desa, seluruh warga desa langsung mengangguk.

"Itu karena hanya setelah kita menguasai planet inilah, baru kita bisa mulai rencana utamaku dan Zhao Fan yaitu pembalasan dendam" Kata Mu Feng dengan tenang, dia lalu menatap Zhao Fan.

"Jika perhitunganku benar... Reruntuhan dunia Immortal akan dibuka dalam waktu tiga puluh tahun lagi kan? " Tanya Mu Feng pada Zhao Fan dengan tenang.

"Jangan bilang kalau anda?! " Tanya Zhao Fan terkejut dengan perkataan Mu Feng.

"Benar, saat reruntuhan dunia Immortal terbukalah, kita akan mulai pembalasan dendam kita" Kata Mu Feng dengan tenang.

Mendengar itu, Zhao Fan terlihat sangat bahagia, karena inilah yang paling dia tunggu saat bertemu kembali dengan Mu Feng.

Mu Feng lalu menatap seluruh warga desa yang terlihat kebingungan dengan perkataan Mu Feng dengan Zhao Fan "Aku akan menjelaskan pada kalian apa itu reruntuhan dunia Immortal"

"Sesuai namanya, reruntuhan dunia Immortal adalah bekas dunia Immortal yang saat ini sudah hancur akibat perang besar zaman dahulu kala"

"Saat dunia Immortal masih ada... seluruh kultivator yang berhasil menembus ke ranah Immortal akan secara otomatis masuk ke sana... karena hanya di dunia Immortallah, kultivator yang sudah menembus ke ranah Immortal bisa meningkatkan kultivasinya"

"Karena di dalam dunia Immortal terdapat Qi spesial yang disebut dengan Qi Immortal, hanya dengan menyerap Qi spesial inilah, baru kultivator ranah Immortal bisa meningkatkan kultivasi mereka"

"Karena sesuatu alasan yang sampai saat ini belum jelas, perang saudara pecah di dalam dunia Immortal yang membuatnya hancur sampai sekarang dan sudah tidak bisa dimasuki lagi oleh kultivator ranah Immortal"

"Qi Immortal yang ada di dalamnya lalu tersebar ke seluruh penjuru dunia bintang sampai sekarang"

"Tapi reruntuhan ranah Immortal akan terbuka setiap seribu tahun sekali dan yang hanya bisa memasukinya adalah Kultivator yang belum menembus ke ranah Immortal saja"

"Jika kultivator ranah Immortal berani masuk, kekuatan mereka akan secara otomatis ditekan yang membuat mereka tidak bisa menggunakan kekuatan Immortal mereka"

"Dan setiap reruntuhan dunia Immortal terbuka... pasti akan terjadi pertumpahan darah yang sangat besar... bukan hanya ratusan yang akan mati, tapi jutaan Kultivator ranah Dao dan yang lebih juat lagi akan kehilangan nyawa mereka" Kata Mu Feng dengan serius.

Perkataan Mu Feng ini membuat semua warga desa sangat ketakutan.

"Jutaan ranah Dao mati setiap kali reruntuhan dunia Immortal terbuka?! "

"Bukankah ini terlalu berlebihan?! "

"Kultivator ranah Dao yang menakutkan seperti itu bisa mati juga?! "

...

Mendengar suara seluruh warga desa membuat Mu Feng tersenyum "Aku tahu kalian pasti ketakutan setelah mendengar ini"

"Tapi keuntungan yang bisa kalian raih jika kalian selamat dari reruntuhan dunia Immortal sangatlah penting untuk masa depan kalian"

"Itulah kenapa klan-klan besar mengirim ratusan ribu Jenius mereka ke reruntuhan dunia Immortal setiap kali itu buka meskipun mengetahui risiko yang harus ditanggung oleh Jenius-Jenius yang mereka kirim"

"Di dalam reruntuhan dunia Immortal itu terdapat suatu cairan bernama esensi Immortal yang bisa membuat orang yang mengonsumsinya memiliki peluang lebih besar untuk menembus ke ranah Immortal" Kata Mu Feng dengan tenang yang langsung membuat seluruh warga desa terkejut.

Setelah mendengar perkataan Mu Feng, seluruh warga desa akhirnya mengetahui alasan kenapa banyak sekali kultivator ranah Dao yang masuk ke dalam sana meskipun mengetahui seberapa berbahayanya itu.

"Jangan bilang kalau anda?! " Tanya Mu Fan terkejut, setelah mendengar penjelasan Mu Feng, Mu Fan akhirnya mengerti apa yang Mu Feng bicarakan dengan Zhao Fan sebelumnya.

"Kau benar, aku dan Zhao Fan akan masuk ke reruntuhan dunia Immortal saat terbuka nanti tiga puluh tahun dari sekarang" Jawab Mu Feng dengan tenang.

"Saya tidak mengizinkannya! Itu terlalu berbahaya bagi anda! Dan jika sesuatu terjadi pada anda... apa yang akan saya katakan pada kedua orang tua anda?! " Teriak Mu Fan yang membuat seluruh warga desa terkejut, baru kali ini mereka melihat Mu Fan berteriak pada Mu Feng.

"Tidak akan terjadi apa pun padaku... " Kata Mu Feng dengan tenang.

"Tapi masih ada kemungkinan kalau akan terjadi sesuatu pada anda nanti! " Kata Mu Fan yang tetap bersikeras melarang Mu Feng.

"Aku tahu kenapa kau khawatir... tapi kau lupa kalau aku bukanlah orang biasa yang bisa kau samakan dengan kultivator biasa"

"Kekuatanku sekarang sudah setara dengan kultivator di lapisan keempat ranah Dao dan ini adalah hasil latihanku dalam kurun waktu kurang dari sembilan tahun"

"Kau bisa bayangkan sendiri kekuatanku tiga puluh tahun yang akan datang" Jawab Mu Feng sambil tersenyum.  

Mendengar jawaban Mu Feng, membuat seluruh orang merinding. Kekuatannya saat ini saja sudah diluar logika, seberapa kuat Mu Feng nanti dalam dua puluh tahun yang akan datang. Meskipun perkataan Mu Feng tadi terdengar seperti perkataan orang sombong, tapi mereka sama sekali tidak keberatan, karena hanya Mu Fenglah yang pantas berkata seperti itu dan hanya dia seoranglah yang bisa mewujudkannya.

"Tapi... " Mu Fan masih berusaha melarang Mu Feng, meskipun dia sendiri tahu perkataan Mu Feng itu benar.

"Sudahlah... aku tahu kenapa kau melarangku, tapi aku harus melakukan ini untuk melindungi kalian semua dan membalaskan dendamku dan Zhao Fan" Kata Mu Feng dengan tenang pada Zhao Fan. Musuh utama yang harus mereka hadapi sangatlah kuat, jadi Mu Feng harus terus meningkatkan kekuatannya secepat yang dia bisa, dan tempat ini adalah tempat yang terbaik untuk melakukan itu.