webnovel

Chaos Devourer

Di Dunia yang kejam ini kekuatan berada di atas segalanya. Dimana yang lemah akan gugur dan yang kuat akan terus bertarung untuk bertahan hidup dan menjadi yang terkuat. Lin Feng dan Gurunya dibunuh oleh orang dari dunia dewa yang menjadikan mereka berdua tumbal untuk bisa memasuki dunia yang dia tinggali dan mengambil teknik rahasia yang tersimpan di dalamnya. Namun jiwa Lin Feng berhasil lolos dari maut setelah diselamatkan oleh seseorang dari masa lalu yang datang padanya menawarkan bantuan. Sekarang dia dilahirkan kembali dan berlatih teknik rahasia yang diinginkan pembunuhnya itu. Dia bersumpah akan datang ke alam dewa dan membalaskan dendamnya. Note : Novel ini saya bikin untuk mengisi waktu luang saja... jadi turunkan ekspektasi anda jika membaca Novel saya wkwk karena kalau dari segi penulisan masih sangat runyam dan perlu banyak belajar wkwk. Terima kasih semua yang sudah baca dan dukung novel saya

LazyFnrr1r · 玄幻
分數不夠
250 Chs

Chapter 120 : Ruang Harta

Setelah pintu besi itu terbuka, terlihat ruangan yang memiliki luas lebih dari lima ribu meter persegi penuh dengan harta yang sangat berharga. Jika kultivator lain melihat ini, mereka akan menjadi gila karena di dalamnya terlihat banyak gunung kecil yang terbuat dari batu roh kualitas menengah. Dan jika dijumlahkan semuanya, bisa mencapai puluhan jutaan batu roh kualitas menengah.

 

Bukan hanya batu roh, di ruangan ini terdapat ratusan senjata dan baju zirah yang termasuk dalam kategori artefak tingkat tiga sampai empat yang jika semuanya dijual di pelelangan, Mu Feng bisa mendapat jutaan batu roh kualitas menengah.

 

Di dinding depan Mu Feng terlihat ratusan rak besar yang menyimpan artefak yang jauh lebih kuat dan ribuan tanaman obat. Tapi sebelum pergi ke rak itu, Mu Feng terlebih dahulu menyimpan seluruh batu roh yang berserakan dan seluruh artefak yang ada di dekatnya.

 

Dia menyimpan semuanya cincin penyimpanan yang baru, karena seluruh harta ini akan digunakan untuk anak buahnya, jadi dia tidak menyimpannya di cincin penyimpanan miliknya. Setelah selesai menyimpan batu roh dan artefak, Mu Feng akhirnya berjalan menuju ratusan rak besar di depannya. Di rak-rak itu terdapat hampir seratus artefak seperti senjata dan baju Zirah yang memiliki kualitas jauh diatas artefak yang sudah Mu Feng ambil. Artefak-artefak itu rata-rata berada di tingkat lima dan ada beberapa artefak tingkat enam. Mu Feng sedikit terkejut saat melihat ada artefak tingkat enam di dalam ruangan ini, karena artefak sekelas ini hanya bisa dimiliki oleh sekte besar saja. Tapi sekte iblis yang biasa saja seperti ini bisa mendapatkan tujuh artefak kelas enam.

 

Mu Feng lalu mengambil salah satu pedang yang ada di rak itu "Pedang ini adalah artefak tingkat enam kualitas menengah, aku tidak tahu bagaimana mereka mendapatkan ini"

 

"Tapi pedang ini hanya bisa digunakan sepenuhnya oleh kultivator ranah Great Ascension, kultivator yang ada di bawah ranah Great Ascension tidak akan bisa menggunakan seluruh kekuatan pedang ini"

 

"Meskipun saat ini aku tidak memiliki pedang lagi... tapi aku masih bisa mengalahkan kultivator di puncak ranah Great Ascension dengan tangan kosong"

 

"Sedangkan untuk melawan kultivator di ranah Dao, pedang ini tidak akan bisa digunakan karena mereka pasti minimal menggunakan artefak tingkat tujuh" Kata Mu Feng dengan tenang, meskipun dia adalah kultivator pedang dan saat ini dia tidak memiliki pedang. Tapi pedang ini tidak akan berguna untuknya, hanya pedang yang masuk dalam kategori artefak tingkat delapan saja yang bisa membantunya bertarung. Dia yakin kalau pedang yang saat ini dia pegang tidak akan bisa bertahan jika dia mengalirkan energi kehancurannya ke dalamnya.

 

"Untuk sekarang pedang dan seluruh artefak ini akan aku simpan terlebih dahulu, aku bisa menggunakan ini sebagai hadiah untuk anak buahku yang bekerja bagus" Kata Mu Feng dengan tenang, dia memilih untuk menyimpan semua artefak ini di

 

Melihat itu, Mu Feng langsung memasukkan seluruh artefak itu ke dalam cincin penyimpanan yang berisi batu roh dan artefak yang sebelumnya dia ambil. Setelah mengambil semua artefak itu, Mu Feng lalu berjalan ke rak yang menyimpan ribuan tanaman obat langka tersusun rapi di atasnya.

 

"Seluruh tanaman obat yang ada di sini adalah tanaman obat langka semuanya"

 

"Dari ribuan tanaman obat ini... aku bisa membuat Pil untuk ranah Great Ascension tahap menengah yang cocok untuk Zhao Fan dan Qian Yu"

 

"Tapi jika aku ingin membuat Pil yang cocok untukku, aku masih kekurangan beberapa tanaman obat penting" kata Mu Feng dengan tenang, meskipun dia masih bisa mengonsumsi Pil yang cocok untuk Zhao Fan dan Qian Yu dan meningkatkan kultivasinya. Tapi itu akan terlalu boros dan tidak efektif, karena jumlah energi yang perlu dia serap untuk menerobos ke ranah selanjutnya ratusan kali lebih banyak dari gabungan Zhao Fan dan Qian Yu.

 

"Untuk sekarang aku akan menyimpan seluruh tanaman obat ini terlebih dahulu"

 

"Aku yakin bisa menemukan tanaman obat yang lain di benua barat atau timur nanti" Kata Mu Feng dengan tenang, dia lalu menyimpan seluruh tanaman obat ini ke cincin penyimpanan miliknya, dia tidak menyimpan tanaman obat ini ke cincin penyimpanan baru seperti sebelumnya. Karena dia membutuhkan tanaman obat ini untuk membuat Pil nantinya.

 

Setelah seluruh rak bersih tiba-tiba Mu Feng melihat retakan kecil di tembok, jika dilihat dari retakan itu. Mu Feng bisa melihat adanya ruang rahasia di belakangnya "Ini adalah ruangan harta milik sekte iblis sebenarnya" Kata Mu Feng dengan tenang, dia lalu menghancurkan dinding yang telah retak itu dengan kelima jarum miliknya.

 

Setelah dinding itu dihancurkan, Mu Feng bisa melihat adanya satu lemari besi kecil di dalamnya. Karena hanya ada lemari kecil itu di dalam ruangan kecil ini, jadi Mu Feng langsung berjalan ke depannya.

 

Sesampainya di sana, Mu Feng langsung menghancurkan segel yang ada di sekelilingnya "Segel ini bisa menahan serangan penuh kultivator ranah Great Ascension lapisan keenam"

 

"Jauh lebih kuat dari pintu besi yang aku hancurkan sebelumnya, pintu besi itu hanya bisa menahan serangan penuh kultivator ranah Great Ascension lapisan keempat saja" kata Mu Feng dengan tenang, meskipun segel dan pintu besi ini memiliki pertahanan yang kuat. Tapi itu semua tidak ada artinya bagi Mu Feng.

 

Setelah pintu lemari kecil itu dibuka, Mu Feng bisa melihat puluhan cincin penyimpanan di dalamnya yang tersusun sangat rapi. Dia lalu mengambil salah satu cincin penyimpanan itu dan memeriksa bagian dalamnya "Cincin penyimpanan ini menyimpan tiga puluh tujuh juta batu roh kualitas menengah" Kata Mu Feng dengan tenang setelah melihat isi dari cincin penyimpanan itu.

 

Dia lalu memeriksa seluruh cincin penyimpanan yang ada di lemari itu yang berjumlah dua puluh tiga cincin "Total seluruh batu roh yang disimpan di sini adalah sembilan ratus sepuluh juta batu roh kualitas menengah" Kata Mu Feng setelah menghitung seluruh batu roh yang ada di seluruh cincin penyimpanan yang ada di lemari ini.

 

"Inilah harta mereka yang sebenarnya, dan harta yang ada di ruangan sebelumnya hanyalah pengecoh agar orang yang masuk ke dalamnya hanya fokus pada harta itu tanpa menyadari adanya ruangan ini"

 

"Tapi jika orang yang sangat jeli, mereka tidak akan tertipu dengan cara ini"

 

"Sekte iblis ini bisa dibilang sekte besar jika mereka muncul ke permukaan dan total harta yang ada di ruangan sebelumnya jika dijual semuanya hanya mencapai lima puluh juta batu roh kualitas menengah saja"

 

"Meskipun itu sudah lumayan banyak, tapi mustahil kalau sekte sebesar ini hanya memiliki harta sekecil itu" kata Mu Feng dengan tenang, sekte iblis melakukan ini agar mereka bisa membangun kembali sekte mereka jika sekte mereka hancur oleh serangan musuh dengan seluruh batu roh yang ada di lemari ini.

 

Dengan sembilan ratus juta batu roh kualitas menengah ini, sekte iblis bisa membangun kembali sekte mereka dengan mudah dan tidak perlu mencari harta lagi "Sayangnya seluruh usahamu itu gagal karena kau berurusan denganku"

 

"Bukan hanya seluruh anggota sektemu aku musnahkan, seluruh hartamu juga telah aku habiskan sampai tidak bersisa" Kata Mu Feng dengan tenang, mulai dari sekarang sekte iblis mereka mustahil untuk bangkit.

 

Setelah semua urusan selesai, Mu Feng lalu keluar dari ruangan harta. Setelah melewati pintu besi yang sudah hancur berkeping-keping dan pergi keluar dari ruang bawah tanah, dia langsung melihat Zhao Fan dan seluruh tahanan yang telah dia selamatkan dari kedua penjara menyambutnya di ruang pemimpin sekte iblis.

 

"Terima kasih karena telah membebaskan kami tuan! " Kata seluruh orang itu menundukkan kepalanya pada Mu Feng. Zhao Fan telah memberitahu mereka kalau Mu Fenglah yang menyelamatkan mereka, jadi saat mereka melihat Mu Feng keluar dari ruang bawah tanah. Mereka langsung menundukkan kepala mereka untuk berterima kasih pada Mu Feng, jika Mu Feng dan Zhao Fan tidak datang, mereka yakin kalau mereka akan mati kelaparan di penjara ini.

 

"Bangun" Kata Mu Feng menyuruh seluruh warga desa untuk berdiri 'Tuan, saya rasa mereka bisa kita rekrut dan jika dilatih beberapa tahun, mereka pasti akan menjadi kultivator kuat nantinya' Kata Zhao Fan pada Mu Feng lewat telepati. Meskipun warga desa ini biasa saja tapi ditangan Mu Feng, mereka bisa menjadi jenius yang akan diperebutkan di seluruh tempat.

 

Mendengar perkataan Zhao Fan, Mu Feng akhirnya memutuskan untuk merekrut hampir lima ratus orang ini "Aku rasa seluruh tempat tinggal kalian telah dihancurkan saat kalian di tangkap dan sekarang kalian tidak memiliki tempat tinggal lagi, apa aku benar? " Tanya Mu Feng pada seluruh tahanan.

 

Mendengar perkataan Mu Feng, mereka semua mengangguk dan terlihat kesedihan di wajah mereka. Mereka bisa mengingat dengan jelas bagaimana desa mereka dihancurkan oleh sekte iblis dan banyak teman dan keluarga mereka yang dibunuh.

 

"Karena kalian tidak memiliki tempat tinggal lagi, bagaimana kalau kalian ikut denganku dan menjadi anak buahku dari sekarang?" Tanya Mu Feng dengan tenang, seluruh tahanan yang mendengar itu langsung terkejut.

 

"A-apa kami benar-benar bisa ikut dengan anda? " Tanya salah seorang warga desa.

 

"Jika kalian ikut denganku, kalian bisa hidup lebih tenang dan kalian juga bisa menjadi kultivator jika kalian mau" Kata Mu Feng dengan tenang, yang langsung membuat seluruh tahanan sangat terkejut. Mereka yang berasal dari desa kecil menganggap kultivator itu seperti dewa, yang membuat mereka sangat terkejut kalau mereka juga bisa menjadi seperti itu.

 

"Saya akan ikut dengan anda! "

 

"Saya juga! "

 

"Saya juga! "

 

Satu per satu tahanan memutuskan untuk ikut dengan Mu Feng, setelah mendengar perkataannya "Baiklah kalau begitu, aku akan membuat tanda di jiwa kalian yang akan membunuh kalian seketika jika kalian berkhianat" Kata Mu Feng dengan tenang.

 

Setelah mendengar perkataan Mu Feng, para tahanan tetap ingin menjadi anak buah Mu Feng. Karena jika mereka keluar dari sini, mereka tidak akan bisa berbuat apa-pun, jadi mereka lebih memilih untuk ikut dengan Mu Feng.

 

_________________________________________________

Selamat tahun baru imlek bagi yang merayakan