Kapten merasa jauh lebih baik setelah mendengar perkataannya. Setiap kali dia pergi untuk memungut pajak, para penduduk desa akan diam-diam mencacinya. Jika penduduk desa lebih keras kepala dan jahat, mereka akan melempari dia dan anak buahnya dengan batu dan menolak untuk mendengarkan penjelasan mereka.
Kehidupan mereka juga tidak mudah, tetapi mereka tidak punya pilihan selain melakukan seperti yang diperintahkan atau dipenggal. Kesan kapten terhadap Xu Xiang meningkat banyak setelah itu. Melihatnya, nadanya melunak dan ekspresinya menjadi jauh lebih ramah.
"Nona Muda, saya tahu setiap orang memiliki kesulitan. Saya tidak bermaksud menarget desa Anda, tetapi saya memiliki perintah. Jika saya gagal menyelesaikan misi saya, maka saya dan semua anak buah saya akan dipenggal. Kami hanya melakukan ini karena kami tidak punya pilihan. Kami juga memiliki keluarga yang ingin dan perlu kami lindungi. Saya harap Anda mengerti dan bekerja sama dengan kami." Katanya dengan tidak berdaya.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者