Lima hari sudah terlewati begitu saja, jika dihitung dengan hari kedatangan Ditya maka total enam hari mereka berdiam diri di distrik dua. Tadinya mereka ingin pergi kemarin, tapi karena ketika Ditya perhatikan para Orion banyak berjaga di sekitaran rumah Nenek Tissa yang pada akhirnya membuat mereka memutuskan untuk menunda perjalanan dan tetap berada di rumah hingga esok hari.
Sekarang di hari keenam, ketika matahari saja belum menampakkan dirinya kepada semesta, ketiga remaja itu sudah bersiap untuk segera pergi dari distrik dua untuk memulai kembali perjalanan mereka yang sempat terhenti. Waktu istirahat bagi mereka sudah cukup panjang dan perginya mereka dari distrik dua juga tidak akan lagi dapat dilacak oleh mereka. Sistem yang cukup aneh untuk dimengerti tapi untung saja Ditya sudah menguasainya sehingga dia sudah tahu kapan waktu yang tepat untuk pergi dan untuk tetap singgah.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者