Hari pernikahan Kirana semakin dekat, ia sedang menyiapkan semua kebutuhannya, termasuk seserahan. Hari ini Farhan akan mengajaknya membeli seserahan berupa pakaian, tas, sepatu dan kosmetik. Kirana pun sudah siap, lalu ia melangkahkan kakinya menuruni anak tangga. Setelah sudah sampai di bawah, Kirana mengintip di jendela, ternyata Farhan belum ada. Kirana pun masih menunggunya di ruang tamu.
"Kamu mau kemana?" Tanya Ibu Ranti
"Mau ke Mall, beli baju, sepatu, tas dan kosmetik."
"Sama Farhan?"
"Iyalah."
"Undangan untuk teman-teman kuliah kamu, nggak dibagikan?"
"Yang belum kan hanya untuk teman-teman dekat aku, nanti mereka aku suruh datang kesini aja, udah lama juga aku nggak ketemu mereka. Jadi nanti langsung aku kasih undangannya ke semuanya."
"Oh, gitu. Yaudah."
"Assalamualaikum, Kiran!" Farhan memanggil Kirana.
"Waalaikumsalam. Eh udah dijemput sama pangeran yang rumahnya nun jauh disana." Canda Kirana sambil menghampirinya.
Farhan pun tertawa, "apaan sih?"
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com