"Yea, tadi aku cari tahu soal itu. Kata Boss wahana yang dulu rusak sudah dibangun lagi. Jadi lain kali bisa ditilik ulang. Phi cuma khawatir kau kepikiran, siapa tahu masih penasaran dengan taman bermain yang itu."
"Ha ha ha ... iya, makasih. Boleh juga kok diganti di lain waktu. Entah kapan. Soalnya kalau hamil bukannya tidak boleh naik yang ekstrim-ekstrim ya, Phi?"
"Ah, shit. Benar juga ... ha ha ha. Ya sudah nanti habis baby-nya lahir," kata Mike. "Dengar-dengar usia 3 bulan sudah boleh diajak terbang kok. Nanti kalian tiduran saja selama perjalanan. Jet-nya masih luas kalau cuma tambah 1 bayi, ya kan ...."
"Xixixi, iya," cengir Ace. "Ih, Phi Mike. Jadi kebayang, kan. Padahal aku belum mikir ke arah sana."
"Kebayang apa?"
"Ya, rupa baby-nya?" kata Ace. "Kira-kira mirip Phi Mike atau aku ya? Ha ha ha ... pasti ganteng sekali kalau dominan Phi-nya."
"Wah ... kok aku? Memang kau tidak ingin melihat versi kecilmu?"
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com