webnovel

Pendatang Baru

Biên tập viên: Wave Literature

[Bullet Time]… dari namanya teknik ini saja sudah membuatnya terdengar seperti kemampuan yang hebat.

Dipenuhi dengan harapan, Seiji membuka deskripsi penjelasan dari kemampuan itu.

[Teknik melampaui batas – Bullet Time]… Berdasarkan sistemnya, setelah dia menukarkan kartu, tubuhnya akan membangkitkan kemampuan yang berada di ujung batas dari potensi manusia.

Khususnya, di situasi yang berbahaya, seperti terancam tertembak atau ditabrak mobil, semua batasan kemampuan tubuhnya akan hilang, dan dia akan memasuki mode adrenalin. Ini akan melambatkan persepsinya akan waktu, yang bisa membuatnya melakukan reaksi super cepat untuk menghindari bahaya yang dekat.

Itu adalah teknik yang luar biasa! Sudah pasti ini adalah teknik selevel-dewa, dan yang paling penting, ini adalah kemampuan penyelamat nyawa!

Seiji menginginkannya lebih dari apapun.

Meski dia memiliki kemampuan cheat untuk menyimpan dan memuat, dia sangat khawatir tentang apa yang bisa terjadi jika dia mati sebelum bisa memuat.

Apa yang terjadi jika dia tiba-tiba mati sebelum bisa memuat? Apa ia akan secara otomatis memuat file terbaru, atau dia akan benar-benar mati? Seiji tidak tahu, dan tidak ingin untuk mengetahuinya. Lagipula, bagaimana jika ia benar-benar mati?

Jadi, itu bisa dikatakan sebagai salah satu kelemahannya.

Karena ini, ketika ia melihat pria dengan bekas luka itu mengeluarkan pistol, Seiji langsung memutuskan untuk memuat data dan kembali ke masa lalu. Ia harus melakukannya di waktu yang tepat, supaya ia bisa menjatuhkan pistol itu sebelum pria dengan bekas luka itu bisa bereaksi dan menembak!

Tapi bagaimana jika ia menghadapi sesuatu yang tidak terduga? Misalnya, jika ada musuh yang membidiknya dari jarak yang jauh…

Juga, bagaimana dengan keracunan? Atau diserang saat sedang tidur? Jika ia memikirkannya dengan hati-hati, sebenarnya ada banyak situasi yang akan susah untuk dihadapi.

Setelah mempertimbangkan semua kemungkinan, kemampuan [Bullet time] ini sepertinya lebih berharga.

Meskipun itu tidak cukup kuat untuk menjamin keselamatannya, kemampuan ini mungkin memadai untuk menghadapi berbagai situasi berbahaya yang sebelumnya tidak bisa ia atasi.

Sudah waktunya untuk membeli sesuatu! Seiji harus menukarkan poinnya untuk itu!

Harga untuk item itu adalah… 75 poin! Dan ini sudah diberi diskon "satu minggu saja" oleh sistemnya. Harga aslinya… adalah 150 poin!

Seperti yang diharapkan dari [Teknik Melampaui Batas]… teknik yang bisa mendorong kemampuan tubuh manusia sampai ke ujung batas memanglah tidak murah.

"Aku baru saja mendapatkan 15 poin, dan dengan bonus 10 poin, menjadi 25. Jadi aku membutuhkan 50 poin lagi dalam satu minggu untuk membelinya selagi masih ada diskon." Gumam Seiji kepada dirinya sendiri.

Untuk 50 poin, dia bisa mendapatkan 28 poin dari melatih [menyanyi] dan [menari] selama tujuh hari. Apa bisa untuk mendapatkan 22 poin lagi dengan bekerja?

"Bekerja selalu memberikan 4 poin, jadi aku bisa mendapatkannya dalam 6 hari.' Seharusnya rencana ini berhasil." Kata Seiji merasa percaya diri setelah melakukan perhitungan matematika yang mudah.

"Tapi masih kurang… poin ini… jika sesuatu terjadi, aku tidak akan punya poin yang cukup. Hmmm… aku harus merancang metode untuk mendapatkan lebih banyak poin lagi."

Sekarang adalah Sabtu pagi. Sabtu pagi ini merupakan hari pertama Hoshi Amami di tempat kerja.

Dia bekerja di toko jajanan bibinya, Divine Taste, di mana bibinya adalah manajer toko sekaligus pemiliknya.

Pada kenyataannya, Hoshi memiliki beberapa keberatan tentang bekerja untuk keluarganya sendiri, tetapi karena kakak perempuannya sangat menentang gagasan dia bekerja — meskipun dia sebenarnya menginginkannya – tempat yang mereka setujui melalui kompromi agar memperbolehkan dia berkerja adalah di toko bibinya. Meskipun kompromi ini dihasilkan melalui argumen yang ngotot dari pihaknya.

Hoshi tidak bisa melakukan apapun selain menghela nafas ketika pikirannya beralih ke kakak perempuannya.

Meski mereka memiliki masalah mereka sendiri, pada umumnya, mereka semua cukup ramah kepada Hoshi.

Namun, dia sudah di kelas sembilan, dan seperti banyak remaja laki-laki, ia menginginkan tingkat kemerdekaannya. Sayangnya, kakak perempuannya terlalu "baik" untuk dia!

Hoshi sangat bersyukur kepada kakak-kakaknya karena sudah merawatnya sejak ia masih bayi. Tapi dia sudah berada di kelas tiga SMP, dan kakak perempuannya masih "memanjakan" dirinya di setiap kesempatan – hal itu sudah mencapai suatu titik batas yang membuatnya merasa agak aneh.

Meskipun dia itu di "manjakan", dia juga harus mematuhi banyak batasan saudara perempuannya, dan dia tidak memiliki privasi sama sekali. Kakak-kakaknya tidak hanya tahu tentang tipe cewek favoritnya dan di mana dia menyimpan tumpukan majalah pornonya, mereka bahkan tahu tentang berapa kali dia melakukannya dalam seminggu dengan tangannya ... baginya, hal ini sangat keterlaluan!

Beberapa waktu yang lalu, ia akhirnya membangunkan keberanian untuk menyatakan perasaannya kepada seorang gadis yang ia sukai untuk waktu yang cukup lama, tetapi ia ditolak dengan kata: "Aku lebih memilih tipe yang lebih jantan – Amami-kun, kamu sedikit…"

Hoshi terkena hantaman keras karena cara penolakan ini. Setelah depresi selama seminggu, akhirnya ia memutuskan untuk mengubah dirinya.

Ia ingin mengembangkan kejantanannya dan juga jiwa kemandiriannya, dan ia merasa kalau bekerja adalah permulaan yang bagus. Bekerja juga membuatnya mendapatkan uang jajan lebih. Lagipula, sebagai otaku ringan, hobinya juga memerlukan uang.

Namun, para kakak perempuannya sangat menentang gagasan dia bekerja, dan butuh perlawanan yang luar biasa dari pihaknya agar mereka akhirnya menyetujui kompromi ini.

Di ruang ganti toko, Hoshi berganti ke seragam toko sambil diam-diam mendorong dirinya untuk lebih percaya diri.

'Bibiku berkata kalau aku mampu melakukan pekerjaan ini dengan baik, dan para seniorku juga baik… ini tidak masalah; aku bisa melakukannya!' Hoshi berdiri di depan cermin dan berulang kali mengatakan kata-kata untuk menyemangati mentalnya.

Cermin itu memantulkan seorang anak lelaki kurus dengan bulu mata tipis, panjang, mata berwarna cyan yang lembut dan lembut, dan rambut coklat kemerahan gelap yang berkilau dan ramping. Bibirnya yang penuh warna merah terang ... Dia sangat cantik sehingga sama sekali tidak tampak seperti laki-laki!

Ketika ia masih muda, Hoshi merasa kalau tidak ada yang salah dengan penampilan wajahnya. Namun, saat dia tumbuh besar, ia secara bertahap menyadari kalau penampilannya memiliki kekurangan yang fatal – dia terlalu mirip dengan seorang gadis.

Setelah menyadari ini, dia perlahan menjadi sadar bahwa ada beberapa situasi aneh yang ternyata dia sudah terbiasa - seperti saat anak laki-laki menjadi memerah ketika melihatnya, keributan besar terjadi setiap kali dia berjalan ke toilet pria, semua anak laki-laki lain menghindari untuk melihat ke arahnya ketika mengganti pakaian untuk kelas P.E., dan bahkan menerima surat cinta sesekali dari anak laki-laki yang dia tidak kenali ... Semua itu sebenarnya kejadian yang tidak normal!

Dengan wajah yang cantik dan bentuk tubuh yang kurus, wajar baginya untuk dilihat sebagai wanita.

Tapi itu tidak terlalu penting.

Dari hari ini dan seterusnya, dia akan bekerja keras untuk mengubah dirinya!

Hoshi menyesuaikan seragamnya dengan rapi.

Disaat ini, pintu ruang ganti terbuka.

"Pagi… oh? Pendatang baru?"

"I…iya!"

Hoshi mebalikkan badannya dan melihat siapa itu. Matanya langsung menjadi seperti piringan bulat.

Sangat tampan!

Orang yang datang adalah pria tinggi, tampan, yang ototnya menonjol dari bawah jaketnya. Pria itu memiliki senyuman yang lembut, dan seluruh tubuhnya tampak cerah dan mengkilau.

Hoshi terkejut… dia tidak pernah melihat seorang pria setampan ini sebelumnya.

Maski ini terdengar narsis, selain dari TV dan di majalah, dia tidak pernah melihat lelaki yang lebih cantik darinya! Dan ini adalah pertama kalinya dalam seluruh hidupnya bahwa ia mengakui kekalahan di departemen penampilan. Ditambah lagi… lelaki itu terlihat sangat jantan!

Memang benar — bukan saja pemuda ini lebih cantik darinya, pemuda laki-laki ini juga tidak tampak feminim — hanya tampan.

Dia… memiliki… penampilan ideal yang diinginkan Hoshi!

"Hm… kamu pasti pendatang baru yang dikatakan oleh manajer; kamu sepupunya, yakan?" Pemuda tampan itu berjalan menuju lokernya sendiri dan mulai megubah pakaiannya ketika dia melihat Hoshi yang sedikit geli: "Ibu manajer mendeskripsikanmu dengan sempurna – kamu memang terlihat seperti seorang gadis."

Hoshi merasa kalau ia habis ditusuk.

Apakah... bahkan bibinya melihatnya seperti itu? Dia hanya bisa tersenyum pahit.

"Oh? Sepertinya kamu tidak suka dikatakan mirip gadis?" Bocah yang tampan itu sepertinya mendeteksi kekecewaan Hoshi dan mengangkat alisnya sambil juga melepas T-shirt dan celana jinsnya, memperlihatkan otot-ototnya yang kuat di sekujur tubuhnya.

"Maafkan aku… tetapi karena itu adalah sesuatu yang kamu sudah sadari, maka kamu hanya perlu bekerja keras dan menghadapinya. Berdiri tegak dan bersemangatlah! Jika kamu merasa tertekan dan depresi sepanjang waktu, orang akan berpikir kamu lebih mirip dengan seorang gadis."

Pemuda tampan itu dengan lembut memakai seragam kerjanya selagi berbincang dan mengatur penampilannya dengan rapi dengan sangat sopan sebelum dia tersenyum cerah pada Hoshi.

"Ayo bekerja, pendatang baru!"

"Oh…ya! Senior!"

Hoshi secara refleks menjawabnya dengan keras dan mengikuti seniornya yang tampan keluar dari ruang ganti.

Tidak akan lama sampai Hoshi mengetahui kalau nama pemuda tampan ini adalah Seigo Harano, dan dia adalah karyawan nomor satu yang paling populer di toko jajanan Divine Taste!