webnovel

Komunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi

Biên tập viên: EndlessFantasy Translation

Kota Salju Bergerak sejak dulu adalah sebuah kota yang sangat misterius. Kekuatannya berasal dari zaman kuno.

Sejarahnya, kota Salju Bergerak dibangun oleh seorang dengan keberadaan tertinggi. Dia berhasil mempersenjatai seluruh kota atau lebih tepatnya, kota itu sendiri adalah senjata dewa yang luar biasa kuat, yang mengandung kekuatan tak terbayangkan.

Bahkan ada desas desus yang mengatakan bahwa ada roh senjata abadi di kota Salju Bergerak.

Setelah pendiri kota Salju Bergerak wafat, kota itu secara berangsur-angsur sepi. Sampai bertahun-tahun kemudian di mana roh senjata abadi sesekali muncul. Biasanya, keadaannya sepi-sepi saja tetapi ketika roh senjata benar-benar muncul, itu menjadi waktu di mana roh senjata tersebut mencari tuannya.

Sembilan Lonceng Abadi adalah alat perlindungan bagi kota Salju Bergerak. Lonceng-lonceng itu sudah ada di sini sejak kota ini didirikan dan memiliki sejarah kuno. Setiap kali roh senjata abadi memunculkan diri, ia menggunakan sembilan lonceng tersebut untuk menandai kebangkitannya.

Sembilan Lonceng Abadi adalah sembilan unit senjata dewa. Ada juga yang menyebutkan bahwa itu adalah sebuah senjata utuh yang dibagi menjadi sembilan bagian. Ini menjadi ujian bagi kota Salju Bergerak, bagi mereka yang dapat berkomunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi, mereka memiliki kesempatan untuk mendapatkan pengetahuan tentang rahasia kota Salju Bergerak.

Oleh karena itu, setiap kali roh senjata abadi muncul, para ahli dari Provinsi Yun akan berdatangan, terutama para ahli senjata yang kuat dan penulis aksara dewa. Menurut legenda, hanya mereka yang memiliki bakat dalam penempaan senjata yang memiliki kesempatan untuk berkomunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi, mendapatkan pengakuan mereka.

Tetapi sampai saat ini, tidak ada seorang pun yang berhasil mengungkap rahasia kota Salju Bergerak. Namun meski begitu, orang-orang dari Provinsi Yun tidak pernah menyerah, mereka berusaha terus menerus dan setelah berbagai upaya, kadang-kadang akan ada orang yang menerima pencerahan dari Sembilan Lonceng Abadi dan akhirnya menjadi mahaguru senjata dewa dari generasi mereka.

Sembilan Lonceng Abadi, jangan meragukan yang abadi.

Sembilan Lonceng Abadi tidak akan membentuk resonansi apa pun dengan ahli abadi atau lebih tinggi, tapi hanya akan bereaksi terhadap mereka yang di bawah tingkat abadi.

Tetapi di zaman kuno, ada beberapa gambaran tentang lonceng-lonceng itu.

Sembilan Lonceng Abadi akan menunjukkan jalan menuju keabadian, yang memungkinkan seseorang untuk menjadi abadi hanya dengan satu langkah.

Tidak ada yang tahu apa arti kalimat ini sebenarnya. Karena tidak ada yang pernah mengungkap rahasia kota Salju Bergerak sebelumnya, jelas tidak ada yang tahu apa arti kalimat ini. Meskipun begitu, setelah beberapa generasi, tidak sedikit orang yang mencoba untuk memahaminya.

Semakin lama semakin banyak ahli yang berkumpul di sini. Selain para ahli dari Klan Jiang, Sekte Api Ungu, Sekte Sembilan Puncak Es dan kekuatan besar lainnya dari Negeri Jiangling, ada juga kekuatan besar dari Provinsi Yun. Sedangkan warga kota Salju Bergerak sendiri, mereka tentu saja semakin antusias terhadap lonceng-lonceng itu. Tak terhitung orang yang berkumpul di luar lokasi ini dan pandangan mereka tidak pernah lepas dari Sembilan Lonceng Abadi itu.

Konon, setiap kali roh senjata abadi memunculkan dirinya, akan selalu ada jenius yang dapat berkomunikasi dengannya dan mendapatkan pencerahan yang sangat dalam, mencapai transformasi dari wawasan yang diperolehnya. Banyak yang bertanya-tanya, apakah akan ada karakter luar biasa yang akan naik ke permukaan dengan munculnya roh senjata kali ini?

"Orang itu adalah Jiang Yan dari Klan Jiang, seorang ahli senjata jenius dari generasi muda dan selain itu, kecakapan tempurnya juga sangat tinggi. Dia baru berusia lima puluh tahun lebih dan sudah memiliki basis kultivasi di tingkat kedelapan Fenomena Surga. Dia dapat dianggap sebagai salah satu elit di antara generasi muda Klan Jiang." Para penonton berkomentar.

Gelombang pertama para ahli yang dikirim Klan Jiang bersama Jiang Kuang saat itu benar-benar menyedihkan. Jiang Kuang juga seorang ahli senjata jenius, tetapi sayangnya ia diserang saat menghadiri perjamuan di Kota Fangxin. Saat ini, tidak ada yang tahu apakah dia hidup atau mati.

"Jiang Yan ini sangat mengagumkan, dia baru saja tiba di sini dan lingkungan di sekitarnya sudah mulai bersinar dengan simbol cahaya. Dia telah membentuk koneksi alami dengan beberapa aksara kuno dan untuk beresonansi dengan Sembilan Lonceng Abadi, dia harus melakukan ini terlebih dahulu sebelum mereka bisa berkomunikasi." Para penonton melirik Jiang Yan dengan mata berbinar.

Selain Jiang Yan, murid dari Sekte Sembilan Puncak Es dan Sekte Api Ungu juga mencobanya. Termasuk pula wanita berwajah jahat serta pemuda dari Sekte Api Ungu yang mencemooh Qin Wentian sebelumnya.

Qin Wentian tidak peduli tentang cemoohan orang-orang. Ia berdiri di bawah lonceng kuno itu, membenamkan dirinya dalam cahayanya, menghabiskan waktu dalam perenungan yang dalam.

Masing-masing aksara kuno itu baginya bukanlah sesuatu yang sulit untuk dipahami. Yang sulit adalah ia harus menggunakan aksara kuno itu untuk berkomunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi. Jika hanya sekadar memahami aksara kuno, mustahil komunikasi akan berhasil.

"Aksara kuno adalah akar dari semua energi, memicu kekuatan inti langit dan bumi. Selama aku bisa menemukan rahasia dari aksara kuno ini, aku akan dapat berkomunikasi dan terhubung dengan Sembilan Lonceng Abadi ini." Qin Wentian merenung dalam diam, saat ia berjalan ke sisi lonceng kuno dan duduk sambil menutup matanya, merenungkannya dengan tenang.

Ia duduk di sana selama beberapa hari.

Sembilan Lonceng Abadi itu telah berada di kota Salju Bergerak tak terhitung lamanya, namun tidak ada yang pernah berhasil mengungkap rahasia mereka. Bahkan tidak berhasil mengungkap rahasia dari satu lonceng pun.

Dalam beberapa hari ini, jumlah ahli yang datang semakin banyak untuk berusaha berkomunikasi dengan lonceng kuno. Di depan lonceng kuno yang menjulang tinggi, bahkan jika ada satu juta orang yang datang ke sana, tempat itu belum terlihat terlalu ramai ataupun sesak.

Nona muda yang saat itu dilihat Qin Wentian di rumah teh juga telah tiba. Dia berdiri di samping dan mengawasi. Matanya yang indah berbinar dan sesekali mendarat pada seorang pemuda yang lebih tua darinya.

"Penguasaan yang dimiliki putra mahkota dalam aksara dewa sangat tinggi, seharusnya ia memiliki peluang cukup tinggi untuk dapat berkomunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi." Beberapa ahli abadi yang berdiri di samping berbicara sambil menatap pemuda itu juga.

Jadi ternyata pemuda ini tidak lain adalah putra mahkota dari Istana Raja Jiangling, Pei Xiao.

Adapun wanita muda itu, dia adalah wanita berdarah bangsawan dari Istana Raja Jiangling. Dia bernama Pei Yu dan dia adalah adik sepupu dari Pei Xiao.

"Kurasa begitu, hanya saja kita tidak tahu sampai sejauh mana dia bisa membentuk koneksi alami dengan lonceng itu." Pei Yu berbicara dengan suara rendah.

Tiba-tiba, pada saat ini, aksara kuno yang sangat banyak menyatu dan membentuk sungai cahaya, mengalir menuju lonceng kuno raksasa. Sesaat kemudian, sebuah bunyi dentang pelan terdengar dari Sembilan Lonceng Abadi, reaksinya tidak begitu kuat.

"Itu Jiang Yan. Seperti yang diharapkan dari seseorang dari Klan Jiang, dia bisa membuat Sembilan Lonceng Abadi itu beresonansi meskipun baru mencobanya sebentar. Tapi karena dia bisa membuatnya beresonansi, ini berarti dia memiliki kesempatan untuk berkomunikasi dan membentuk koneksi alami dengan Sembilan Lonceng Abadi."

"Menyerang langsung?" Qin Wentian bergumam. Dengan niat kehendaknya, beberapa aksara kuno menyala. Meskipun tidak berubah menjadi bentuk apa pun, aliran cahaya ini tampak berdenyut dengan kekuatan tirani. Tetapi ketika gelombang ini mendekati lonceng kuno, semuanya berhenti. Dengan niat yang lain, semuanya menghilang lagi.

"Jika itu benar-benar dapat dilakukan melalui serangan langsung, aku dapat dengan mudah membentuk banyak jenis kekuatan untuk menyerang lonceng kuno itu. Tetapi jika benar-benar hanya dengan menyerang, tidak mungkin dapat membentuk koneksi alami dan berkomunikasi dengannya. Ataukah mungkin seseorang harus terlebih dahulu membuat lonceng itu berbunyi sebelum menemukan jejak wawasan di dalamnya?" Qin Wentian merenung dalam hati. Ia terus menutup matanya saat cahaya yang memancar dari lonceng itu terus menyinarinya. Ia tahu bahwa aksara kuno ini adalah bagian dari Sembilan Lonceng Abadi.

"Seharusnya ada semacam aksara kuno pemicu yang memungkinkan manusia dan senjata beresonansi pada frekuensi yang sama." Qin Wentian bergumam. Ia mengerti bahwa aksara kuno adalah pemicu untuk mengaktifkan energi inti.

Yang perlu ia lakukan adalah mencari simbol yang tepat.

Namun, tidak sesederhana itu.

Dalam beberapa hari berikutnya, banyak ahli terus berdatangan. Meskipun mereka gagal dalam upaya mereka, mereka tidak memilih untuk pergi tetapi tetap bertahan dan mencoba lagi. Saat ini, mereka hanya bisa sedikit merasakan keberadaan roh senjata, antara ada dan tiada dalam persepsi mereka dan sangat kabur.

"Putra mahkota telah melakukannya. Meskipun dia tidak sepenuhnya terhubung dengan lonceng kuno, selama dia dapat menyebabkan lonceng berbunyi, roh senjata abadi akan memperhatikannya. Jika putra mahkota bisa menempa senjata dewa yang sangat kuat, masih ada kesempatan baginya untuk dipilih oleh Sembilan Lonceng Abadi itu." Banyak ahli dari Istana Raja telah tiba, mereka semua berkumpul bersama dan membahas situasinya.

Pada saat ini, gelombang kekuatan tirani berdenyut kencang, berubah menjadi gelombang yang mirip dengan banjir besar dan serbuan binatang buas, menerjang lonceng kuno itu dan menimbulkan suara gemuruh tanpa henti, dengan jejak keagungan di dalamnya.

"Luar biasa, seperti yang diharapkan dari seorang jenius dari Klan Jiang." Seorang ahli dari Istana Raja memuji, menatap para ahli dari Klan Jiang. Jiang Yan benar-benar kuat dan ia jauh lebih kuat dibandingkan yang lain yang pernah mencoba. Jika ada seseorang yang bisa berkomunikasi dengan Sembilan Lonceng Abadi, orang itu tidak lain adalah Jiang Yan.

"Bumm!" Sebuah suara dentang lain terdengar, tapi gemuruhnya jauh lebih rendah dibandingkan dengan Jiang Yan. Namun demikian, itu sudah cukup untuk membuat pemuda dari Sekte Api Ungu yang mencemooh Qin Wentian memiliki ekspresi puas di wajahnya. Ia bisa merasakan ada sepasang mata tanpa bentuk menatapnya. Pasti itu adalah roh abadi dari Sembilan Lonceng Abadi.

"Aku harus bekerja lebih keras." Ia mengepalkan tinjunya dengan erat, merasa agak gelisah saat ia terus berusaha. Tatapannya melintas ke arah Qin Wentian yang duduk di dekatnya. Orang ini begitu santai dan seperti tidak ada kerjaan. Sejak awal, kehadirannya di sini hanya buang-buang waktu.

"Bumm, bumm, bumm!" Tepat saat ini, bunyi lonceng yang sangat keras bergema di seluruh tempat itu, menyebabkan banyak orang terkejut. Gema gelombang suara bergemuruh, masuk ke telinga orang-orang yang hadir, menggetarkan hati mereka.

Ada total sembilan Lonceng Abadi, dan di lokasi ini hanya ada satu lonceng kuno. Di delapan lokasi lainnya, jelas ada ahli lain yang mencoba berkomunikasi dengan lonceng abadi juga.

"Bumm, bumm!" Gema lonceng berbunyi terus bergema sampai ke langit. Setelah beberapa saat, suara manusia terdengar bersamaan dengan bunyi lonceng sambil tertawa, "HAHAHA, Jiang Yan, sepertinya kau lebih lemah. Setelah waktu yang lama, aku masih belum mendengar apa pun dari lokasimu."

Suara ini bergema di udara, penuh dengan provokasi. Jiang Yan menolehkan kepalanya saat cahaya tajam berkilat di matanya.

"Siapa orang itu? Beraninya dia memprovokasi jenius dari Klan Jiang, Jiang Yan?" Ekspresi bingung muncul di wajah sebagian orang.

"Cheron." Mata Jiang Yan berkilat saat ia bergumam, kata-katanya menyebabkan hati banyak orang bergetar, terutama mereka yang berasal dari Istana Raja. Cheron adalah seorang pemuda yang berasal dari latar belakang yang kaya raya. Dalam dunia pembuatan senjata, ia dapat dianggap sebagai legenda di kalangan generasi muda, dan ia juga berasal dari tanah suci Provinsi Yun, dari Istana Abadi Gerbang Ajaib.

Kekuatan ini telah memunculkan banyak mahaguru penulis aksara dewa yang luar biasa. Selangkah demi selangkah mereka perlahan mulai mengeruk posisi, status, dan pengaruh Klan Jiang!