Bel sekolah sudah berbunyi sejak setengah jam lalu. Kelas sudah kosong, menyisakan gadis bermata Violet yang masih belum beranjak dari tempat nya.
Dia masih setia memandang keluar jendela sejak tadi. Banyak murid yang berlalu lalang diluar sana, dan sebagian besar tidak dikenal nya. Tentu saja, karena mereka adalah murid Light class bukan Day class.
Dari sekian banyak manusia, entah kenapa hanya satu orang yang menarik perhatiannya. 'Si gadis pohon', begitulah Valeny menyebut gadis berambut sebahu itu.
Gadis itu sedang berbicara dengan Mr. Dio. Tapi sepertinya tidak, gadis itu mungkin sedang dimarahi Mr. Dio.
Entah kenapa akhir-akhir ini banyak sekali orang-orang aneh yang menyapanya.
Valeny mengambil almamater nya dan beranjak keluar dari kelas, ia teringat bahwa ia ada kursus Biola sore ini, dan waktunya tinggal 5 menit lagi.
"Harus cepat." Sesekali ia melirik arlojinya.
'Brakk!!!'
'Brukkk!!!'
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com