Untuk menghilangkan rasa jenuhnya, Rara berjalan santai di pagi hari tanpa Riski. Dia berjalan sendiri di sebuah taman yang tidak jauh dari rumahnya. Di sana ada banyak orang juga yang melakukan aktivitas pagi, seperti berlari dan lain sebagainya.
Karena sedikit lelah, Rara berjalan ke arah sebuah kursi. Untuk waktu sebentar dia ingin istirahat terlebih dahulu dan melihat banyak anak-anak asyik bermain.
"Untung ada taman yang tidak jauh dari rumah, jadi kalau aku bosan. Aku bisa datang kemari,"
Rara duduk dan bermain handphonenya. Setelah merasa bosan, dia kembali berdiri untuk pulang. Namun tiba-tiba tangannya di tarik oleh seseorang dari belakang.
"Ra, tunggu!"
"Rangga? Kenapa kamu di sini?"
"Aku sering kok kemari, kamu saja yang baru di sini."
"Oh, ya sudah. Aku mau pulang!"
"Ra, kenapa buru-buru. Di sini saja bersama aku!"
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com