Suara lembut penyanyi cafetaria mengalun, memecah guyuran hujan di malam ini.
Malam minggu. Malam ini adalah malam minggu. Malam dimana setiap orang akan memanfaatkan waktu untuk bersenang-senang. Entah itu berkumpul bersama keluarga, sahabat, atau pun pasangan.
Semua orang bergembira di malam ini. Semua orang, kecuali Nara.
Cewek itu terus menatap hot chocolate yang tadi dipesan,sambil sesekali mengaduknya. Sedang sebelah tangan ia gunakan untuk menyangga dagu. Keramaian acara malam ini tak memberi pengaruh apa pun padanya.
"Tuh minuman gak bakal berubah jadi duit kali kalo lo lihatin mulu," celetuk salah seorang cowok, yang sontak membuyarkan lamunan Nara.
Nara mendongak, melihat Ardi—cowok yang tadi mengajaknya bicara—dengan menyunggingkan senyum. Saat ini, ia berada satu meja dengan Raga dan ketiga temannya, Ardi, Danu, dan Galang.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com