Tampak kelelahan yang amat sangat tergambar di wajah Darren. Pria itu butuh istirahat cukup namun dia tidak ingin meninggalkan Calista seorang diri. Kelak perawat yang dia sudah sewa akan segera dia pekerjakan setelah perawat itu keluar dari tempat lamanya.
"Tuan, istirahat saja dulu di kamar. Aku akan menunggu nyonya di ruangan ini. Nanti kalau ada kabar, aku infokan ke tuan. Tuan Darren sangat lelah." Ujar Hera. Melihat kondisi Darren yang suntuk dan lelah luar biasa, siapapun tahu kalau pria itu butuh istirahat sejenak sekedar memejamkan mata.
"Baiklah, aku akan tidur satu jam saja. Langsung bangunkan aku begitu Calista siuman." Ujar Darren. Ya, dia perlu istirahat untuk memulihkan tubuhnya sehingga dia bisa memberi pelajaran pada orang-orang telah mencelakai istrinya.
-----
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com