Hari Kesembilan…
~~*****~~
Nathan benar-benar lupa akan Abigail. Dia tidak kembali ke suite VIP dan Abigail tidak tahu kemana dia pergi tadi malam.
Abigail hanya menggunakan jubah mandi karena dia tidak memiliki pakaian yang layak. Ketika dia terbangun pagi ini, Abigail menghubungi Aiden untuk meminta bantuan. Dia membutuhkan seseorang untuk menjemputnya di hotel tersebut dan membawakan pakaian ekstra untuknya.
Dia tidak mau menghubungi Stephen karena dia sudah menggunakan namanya tadi malam jika sekiranya para jalang itu mencoba untuk melaporkannya.
Abigail merasa kesal karena Nathan menghilang tanpa sebarang kata. Dia bahkan tidak tahu apakah mereka berhubungan seks tadi malam atau tidak. Tapi dia tidak merasa sakit di bagian intimnya.
*Ding Dong*
Bel pintu berbunyi, menandakan bahwa Aiden telah tiba. Abigail melangkah ke arah pintu dan membukanya. Abigail kaget melihat bukan hanya Aiden tapi juga Kathleen.
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com