Setelah kepulangan dari rumah kedua Orangtua Bu Ani, kini hari semakin cepat berlalu dan tiba saatnya hari penuh kebahagiaan untuk Bu Ani dan Pak Arman. Semua kebutuhan dan keperluan pernikahan mereka telah siap disiapkan oleh keponakan Pak Arman yaitu Besti. Karena dari pihak keluarga Pak Arman tidak begitu setuju dengan hubungan mereka berdua, terlebih Bu Ani seorang janda dan berasal dari keluarga yang kurang mampu.
Walaupun tidak disetujui oleh keluarga Pak Arman, pernikahan tersebut tetap terlaksana dengan baik dan sederhana,sesuai permintaan dari Bu Ani yang tidak mau pernikahannya di meriahkan. Karena bagi Bu Ani pernikahan tersebut adalah pernikahan terakhir dalam seumur hidupnya, dan ingin keluarga kecil mereka hidup bahagia selamanya.
"Bagaimana calon pengantin wanita apa sudah siap, karena saya masih ada acara di rumah saudara, jadi mohon dipercepat ijab qobulnya"ucap Pak Penghulu yang saat itu telah menunggu calon pengantin wanita yang saat itu masih di rias oleh Besti.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com