webnovel

Prolog

Estia terlahir dari keluarga sederhana dengan keadaan yang normal dan hubungan yang bahagia.

Dia membawa mata emas ayahnya, dan rambut putih ibunya.

Tapi kelahirannya berjalan tidak normal, sesaat setelah dia lahir dan berada di pelukan ibunya, terjadi kecelakaan di rumah sakit tempat mereka berada.

Bangunan tiba-tiba runtuh akibat ledakan yang entah dari mana asalnya.

Ibunya yang saat itu sedang menyusui Estia tidak bisa bergerak banyak dan hanya bisa menangis histeris menyentuh wajah suaminya.

Hari kelahiran Estia saat itu juga menjadi hari kematian ayahnya.

Waktu makin berlalu, Estia sudah berumur 5 tahun, dia tumbuh menjadi anak yang pendiam, lebih sering menyendiri dan menjauhi anak2 lain.

Walaupun begitu saat dia berdua dengan ibunya, dia menjadi anak yang manja, pengertian dan rajin.

Dia tau, Ibunya masih trauma dengan apa yang terjadi, dan Estia merasa itu adalah salahnya.

Walaupun bukan juga perbuatan, tapi dia merasa bersalah tidak mengatakan apa yang di lihatnya kepada Ibunya.

Estia bisa melihat Monster, dari Monster kecil hingga besar, baik dan jahat, Dari yang berbaur dengan manusia ataupun yang bersembunyi dari manusia.

Saat dia berada di depan cermin, dia bisa masuk ke dalam cermin itu, sebuah dimensi yang di ciptakan oleh kekuatannya.

"Mirror Dimension"

Sebuah Dunia di dalam cermin yang menyambungkan Cermin lain ke Cermin lain.

Sebuah "Pintu" yang bisa membawanya ke mana saja.

Kemampuan ini juga yang membuatnya mengetahui bahaya yang di sembunyikan pemerintah untuk melindungi rakyat biasa.

Ada polisi khusus yang turun tangan langsung dengan "Para Monster".

Namun setelah memantau dan melihat hasil kerja mereka dari dunia cermin itu, Estia merasa tidak puas dan geram dengan mereka.

Itu karena ada beberapa korban yang tidak di selamatkan, dan masih banyak monster liar yang bisa membahayakan orang biasa.

Jadi dia pun memutuskan untuk turun tangan dan menghabisi Monster2 Liar itu...