"Kita perasaan udah kayak pengiring pengantin baru gitu, ya," keluh Benny, sambil menggaruk tengkuknya dia pun berjalan mengekori langkah Nathan.
Sementara Gisel, yang sudah masuk ke dalam salah satu kamar, melirik ke arah Niken, yang kebetulan sekamar dengannya. Kemudian dia menyeringai, duduk di salah satu sofa sambil melipat kedua tangannya di dada.
"Elo juga nggak suka ama Dinda, kan?" tanyanya, yang berhasil membuat Niken menghentikan kegiatannya dari menata pakaiannya di dalam lemari. "Sama, gue juga benci banget ama Dinda. Lo tau, kita punya musuh yang sama. Dan gue punya ide bagus buat kita."
"Maksud lo apa?" tanya Niken, yang kembali menata pakaiannya ke dalam lemari.
"Gimana kalau kita kerja sama buat nyingkirin Dinda dari Nathan. Biar Nathan nggak digoda lagi ama Dinda, dan ngejauh dari Dinda,"
Support your favorite authors and translators in webnovel.com