Barangkali orang yang shock dengan acara pernikahan ini adalah Teddy. Sahabat Edo ini tak menyangka Edo dan keluarganya membuat pernikahan super rahasia dari khalayak Indonesia di Amerika.
"Lu tega ya Do...diem-diem gitu! Kalo aku gak ikut sini, gak tau kamu bikin acara penting ini!" Teddy mengomel. Edo dan Shasha tertawa.
"Kamu juga ikut terlibat kan?" tanya Teddy ke Desy. Tunangannya itu mengangkat alis tak peduli, kalau Teddy marah-marah.
"Aku terikat kontrak menjaga rahasia keluarga!" jawab Desy dengan senyum cuek bikin Teddy gemes melihatnya.
"Des...kita nikah di sini aja gih!"
"Enak aja main numpang gelap!" sahut Edo.
Teddy dan Desy tertawa. "Ya gak mungkinlah...aku mo nikah di danau Toba biar gak kalah sana kamu juga! Biaya ke sini...bisa bikin Opa ku mengejar ku sampai mati!"
kata Teddy.
"Lu jangan bohong Ted... Opa mu sudah lama meninggal!" kata Edo.
Mereka semua tertawa.
"Aku senang bisa hadir di pernikahanmu...tapi aku merasa bersalah dengan Amira!" kata Teddy.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com