"Halo," sapa gadis itu kepada si penelpon.
"...."
"Kalian telat? Ya udah nggak apa-apa, ini gue udah jalan ke cafe. Gue pesenin makanan sekalian deh, supaya ntar pas kalian datang. Makanan udah ready," celoteh gadis bernama Shalova setelah mendapat kabar dua sahabatnya datang terlambat.
Hari ini, mereka janjian di Cafe Djournal untuk membicarakan mengenai sekolah SMA yang akan mereka tuju setelah lulus nanti. Lebih tepatnya tinggal menghitung hari menuju ujian nasional bagi Sekolah Menengah Pertama.
"..."
"Gue baru dari danau Bintara sih. Cafe Djournal 'kan deket sama kawasan ini, tinggal jalan beberapa blok aja. Ini gue udah... auw!" teriak gadis itu saat tubuh mungilnya menabrak seorang pemuda yang juga sedang telfonan. Gadis itu terjatuh di jalan berpaping.
"Eh, lo nggak punya mata, ya? Nggak lihat kalau ada orang berdiri disini!" bentak pemuda itu marah-marah.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com