Mbok Hera pun bangkit dan keluar dari kamar Lyra. Lalu berjalan menuju dapur. Steve, Lyra, dan Ibu Steve sedang asik menghabiskan sarapan. Lyra melihat Mbok Hera lewat, lalu memanggilnya.
"Mbok, sini. Sarapan sama – sama." Ajak Lyra.
"Iya, ayo sini." Kata Steve. Mbok Hera yang merasa terpanggil menengok kearah sumber suara berasal, dan Mbok Hera menggeleng kepalanya dengan pelan.
"Nanti Mbok menyusul." Tolak Mbok Hera.
"Tidak apa Mbok, ayo sarapan bersama." Ajak Ibu Steve.
Dengan malu – malu Mbok Hera berjalan menuju makan dan menarik kursi di samping Lyra. Lyra kemudian mengambilkan piring dan meletakkan nasi serta lauk di atasnya.
"Dimakan sampai habis ya, Mbok Hera." Kata Lyra tersenyum.
"Iya Non, terima kasih." Mereka berempat pun sarapan bersama –sama.
….
Support your favorite authors and translators in webnovel.com