Arumi tak bosan-bosannya menatap Alisha karena saking rindunya. Anak yang dirawat sejak kecil meski tidak berasal dari rahimnya sendiri, tetap saja menjadi bagian yang terpenting dalam hidupnya. Anak yang sudah dianggap sebagai anak kandungnya sendiri itu, yang 7 tahun lalu sempat dikira sudah meninggal akibat bom bunuh diri yang dilakukan oleh Pamannya. Ternyata sekarang ada di hadapan matanya. Arumi menciumi Alisha karena dia merasa rindu sekali dengan Alisha. Air mata pun tak berhenti menetes manakala melihat putrinya sekarang ada di dekatnya dan bisa Iya sentuh lagi sekarang.
"Bagaimana Ma, kejutannya? sukses kan membuat Mama bahagia?" ucap Rayyan sambil tertawa tapi juga menahan air mata agar tidak menetes. Dia malu kalau sampai menangis di depan banyak orang. Meskipun dia ingin melakukannya. Oleh sebab itu dia melontarkan candaan agar suasana kembali mencair.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com