Tiba di salon Bian keluar dari mobil di ikuti Bubu. Di luar salon Amor dan Yasa sudah menunggunya dengan duduk di kursi santai.
"Aku pikir kamu tersesat Bian." Ucap Amor dengan tersenyum.
Bian tersenyum menarik tangan Amor sedikit ke pinggir.
"Bukan karena tersesat, tapi suamiku lebih hati-hati dan memperhatikan aku sejak aku hamil." Ucap Bian sambil menatap Bubu yang berjalan mendekat menghampiri.
"Apa kalian membicarakan aku?" Tanya Bubu sambil merapikan rambutnya dengan jari-jarinya.
"Tidak Bee, aku hanya bilang pada Amor kalau Bee sekarang lebih protektif sejak aku hamil. Hanya itu saja." Ucap Bian dengan tersenyum.
Bubu menatap Bian, kemudian menatap Amor dengan tatapan cemburu.
"Aku protektif pada Bian, karena aku tidak ingin kehilangan istri dan anakku lagi. Apa kamu sudah mengerti sekarang?" Ucap Bubu pada Amor kemudian menarik tangan Bian dan membawanya masuk ke dalam salon.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com